Headline
Pemerintah tegaskan KPK pakai aturan sendiri.
MENTERI Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati mengajak semua pihak untuk mendorong peningkatan inklusi keuangan perempuan di Indonesia. Hal itu dinilai penting untuk menciptakan kesetaraan dan kesempatan yang sama bagi perempuan, utamanya dari sisi perekonomian.
"Di bidang keuangan perlu menciptakan penguatan kapasitas, dan kesempatan yang sama. Ini penting sekali. Karena perempuan sering terkendala akses permodalan," ujarnya dalam Capital Market Women Empowerment Forum bertajuk Advancing Gender Equality for Sustainable Finance in Indonesia Capital Market, Rabu (22/12).
Merujuk data Bank Dunia yang dirilis pada 2017, kata Sri Mulyani, indeks inklusi keuangan perempuan di tingkat global tergolong rendah, yakni 65%. Angka itu jauh lebih kecil dibandingkan indeks inklusi keuangan laki-laki yang mencapai 72%.
Kondisi itu juga sama seperti Indonesia, indeks inklusi keuangan perempuan Indonesia tercatat 75,15%, lebih baik dari posisi global. Namun angka itu masih berada di bawah indeks inklusi keuangan laki-laki Indonesia yang mencapai 77,24%.
"Artinya inklusi keuangan perempuan kita lebih rendah 2% dibanding laki-laki, tidak terlampau jauh kalau dibanding gap tingkat global," kata Sri Mulyani.
Karenanya, lanjut perempuan yang karib disapa Ani itu, pemerintah menjalankan berbagai program untuk memberdayakan perempuan, utamanya dari sisi keuangan.
Salah satunya yakni melalui pembiayaan dalam program PNM Mekaar, di mana jumlah nasabah perempuan saat ini mencapai 10,8 juta orang. Jumlah itu naik signifikan dari 2017 yang tercatat hanya 1,8 juta orang.
Melalui PNM Mekaar, nasabah dapat mengakses permodalan usaha dengan suku bunga rendah. Dengan begitu, selain meningkatkan inklusi keuangan perempuan, diharapkan perekonomian perempuan dapat meningkat.
"Tentu ini juga berharap akan terus mendukung dan mengembangkan para entrepreneur perempuan. Kita juga terus melakukan edukasi tentang investasi dan berbagai macam langkah-langkah di dalam rangka untuk meningkatkan kemampuan perempuan di dalam literasi keuangannya," jelas Ani. (Mir/OL-09)
Dana sebesar Rp28 triliun tersertap dari lelang delapan seri Surat Utang Negara (SUN) pada 22 April 2025.
KOMISI XI Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) menyetujui efisiensi anggaran yang diajukan oleh Kementerian Keuangan (Kemenkeu) sebesar Rp8,99 triliun.
Qohar mengatakan Isa yang ketika itu menjabat sebagai Kabiro Bapepam LK bersama terpidana kasus Jiwasraya membahas pemasaran produk Saving Plan.
KEMENTERIAN Keuangan (Kemenkeu) membatalkan beasiswa Ministerial Scholarship 2025. Itu menyusul adanya kebijakan efisiensi anggaran yang dilakukan pemerintah.
Kementerian Keuangan secara resmi merilis Peraturan Menteri Keuangan (PMK) 131 Tahun 2024 yang mengatur ketentuan tarif pajak pertambahan nilai (PPN) 12%.
Pada 2024, tercatat lebih dari 500 ribu portofolio keuangan yang dibuat investor menggunakan strategi SIP.
Pemerintah didorong melakukan reformasi menyeluruh terhadap struktur tarif Cukai Hasil Tembakau (CHT).
PEMERINTAH bakal memayungi Koperasi Desa Merah Putih yang digagas oleh Presiden Prabowo Subianto. Kopdes Merah Putih itu dapat menikmati fasilitas kredit
Pemerintah mengajukan penggunaan Saldo Anggaran Lebih (SAL) sebesar Rp85,6 triliun untuk mendanai defisit APBN 2025 yang diproyeksikan melebar menjadi 2,78% dari PDB.
Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati mengungkapkan, Indonesia membutuhkan pertumbuhan konsumsi rumah tangga dan investasi yang tinggi guna mencapai target pertumbuhan ekonomi.
Keputusan BI mempertahankan suku bunga acuan di level 5,50% dipandang sebagai langkah konservatif yang tepat di tengah ketidakpastian global dan perlambatan ekonomi domestik.
Ketidakpastian dunia saat ini disebut bakal bersifat permanen dan mengubah tatanan global.
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved