Headline
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
Kumpulan Berita DPR RI
MANTAN Menteri Keuangan Indonesia, Sri Mulyani Indrawati, kembali mencuri perhatian publik setelah resmi diumumkan sebagai pengajar dalam program World Leaders Fellowship 2026 di Blavatnik School of Government, University of Oxford. Informasi tersebut dirilis langsung melalui laman resmi Oxford pada Jumat (5/12). Oxford menyebut kehadiran Sri Mulyani sebagai aset besar bagi pembelajaran kebijakan publik global.
“Kami sangat senang bahwa Sri Mulyani bergabung dengan Blavatnik School untuk berbagi pengalamannya yang berharga dalam pembuatan kebijakan ekonomi global,” ujar Dekan pendiri Sekolah Blavatnik, Ngaire Woods dalam keterangan tertulisnya.
Penunjukan ini sekaligus menjadi babak baru bagi perjalanan karier Sri Mulyani yang telah lebih dari dua dekade berkecimpung dalam pengelolaan fiskal dan kebijakan nasional maupun internasional. Sri Mulyani sebelumnya mundur dari jabatan Menteri Keuangan pada pertengahan 2025. Menutup masa pengabdian panjang sebagai menteri yang pernah mengabdi di bawah tiga presiden Indonesia sekaligus.
Sri Mulyani, lahir 26 Agustus 1962 di Tanjung Karang (sekarang Bandar Lampung). Ia memperoleh gelar sarjana di bidang ekonomi dari Universitas Indonesia (1986) dan meraih gelar Master serta Doctor of Economics dari University of Illinois at Urbana-Champaign (1992). Karier internasionalnya menanjak ketika ia dipercaya sebagai Direktur Eksekutif IMF pada 2002-2004, mewakili 12 negara Asia Tenggara.
Ia kemudian menjabat sebagai Kepala Bappenas pada 2004, sebelum dipindahkan menjadi Menteri Keuangan pada 2005. Langkah awalnya sebagai menteri cukup mencuri perhatian, dia memecat pegawai korup di lingkungan Kemenkeu dan mendorong reformasi besar-besaran di sektor perpajakan. Pada 2010, Sri Mulyani juga ditunjuk sebagai Managing Director dan Chief Operating Officer Bank Dunia, menjadikannya perempuan Indonesia pertama yang mencapai posisi tersebut.
Pada 2016, Presiden Jokowi memanggilnya kembali untuk memimpin Kementerian Keuangan. Dirinya kembali mengambil atensi publik lewat kebijakannya seperti memangkas anggaran lembaga, menahan DAU daerah, hingga melobi pengusaha besar untuk menyukseskan program tax amnesty.
Sri Mulyani kemudian meraih gelar Asia’s Finance Minister of the Year dari majalah Finance Asia tiga tahun berturut-turut (2017-2019). Ia juga mendapatkan penghargaan Best Minister in the World pada 2018 dalam World Government Summit di Dubai.
Selama satu tahun ke depan di University of Oxford, Sri Mulyani akan menempati posisi fellow dalam World Leaders Fellowship. Pihak universitas menyatakan pengalaman Indonesia dalam reformasi fiskal, manajemen krisis, pembangunan nasional, dan diplomasi ekonomi global akan menjadi perspektif yang sangat berharga bagi para mahasiswa dan peneliti kebijakan publik di Oxford.
Dalam pernyataannya melalui Instagram Blavatnikschool, Sri Mulyani menyampaikan memahami konteks, menilai risiko, dan menjaga integritas adalah satu kesatuan yang membentuk pemimpin yang baik. Prinsip-prinsip itu akan ia bagikan kepada generasi baru pembuat kebijakan di salah satu kampus paling bergengsi dan salah satu yang tertua di dunia tersebut.
“Kompetensi dan pengetahuan adalah fondasi penting ketika kita berhadapan dengan isu-isu besar,” ujarnya pada vidio yang diunggah pada Selasa (9/12). (Wikipedia/Oxford/Instagram/ @blavatnikschool/Z-2)
Kenali Blavatnik School of Government (Oxford):fokus kebijakan publik, program MPP 1 tahun, riset, beasiswa, cara daftar, plus kaitannya dengan tempat Sri Mulyani mengajar.
Blavatnik School of Government (BSG) Oxford menjadi sorotan. Kenali misi BSG, program prestisius Distinguished Public Service Fellow, serta deretan tokoh global yang pernah mengajar.
Sri Mulyani Indrawati bergabung sebagai pengajar di Blavatnik School of Government, University of Oxford, melalui program World Leaders Fellowship 2026.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved