Headline

Reformasi di sisi penerimaan negara tetap dilakukan

Fokus

Operasi yang tertunda karena kendala biaya membuat kerusakan katup jantung Windy semakin parah

UEA Berencana Investasi Pabrik Vaksin di Indonesia

Insi Nantika Jelita
13/4/2021 12:23
UEA Berencana Investasi Pabrik Vaksin di Indonesia
Suasana di Bandara Internasional Dubai, Uni Emirat Arab, Rabu (7/4/2021) yang kini dilengkapi teknologi biometrik wajah di 112 pintu.(Mohamad Ali Harissi / AFP)

UNI Emirat Arab (UEA) mengumumkan akan berinvestasi dalam fasilitas produksi vaksin covid-19 di Indonesia, demikian disampaikan Menteri Energi dan Infrastruktur UEA Suhail Al-Mazrouei pada Senin (12/4).

Pernyatan tersebut diutarakan setelah Presiden Indonesia Joko Widodo mengumumkan pergantian nama Tol Jakarta – Cikampek (Japek) II Elevated atau Tol Layang Japek menjadi Jalan Layang Mohamed bin Zayed (MBZ).

"Kami di UEA sangat ingin memastikan bahwa investasi kami berada di area yang berkontribusi untuk menyediakan infrastruktur dan layanan harian untuk membuat perbedaan bagi warga negara Indonesia dalam aktivitas sehari-harinya," kata Al-Mazrouei dilansir Arab News, Selasa (13/4).

Dia mengatakan hubungan ekonomi antara UEA dan Indonesia mengalami ledakan yang luar biasa, terutama selama sepuluh tahun terakhir. Dan saat ini UEA memiliki sejumlah proyek menjanjikan yang akan memperkuat hubungan kedua negara lebih erat.

Mengenai peluang baru untuk investasi, Al-Mazrouei mengatakan bahwa investasi pihaknya saat ini bergerak menuju sektor-sektor baru di Indonesia, seperti energi terbarukan, manufaktur strategis dan militer, produksi vaksin covid-19, ketahanan pangan, pendidikan digital. , pariwisata dan ekonomi kreatif.

baca juga: UEA dan Tiongkok Kerja Sama Produksi Vaksin Sinopharm 

"Ada juga kesepakatan dan kontak baru antara kedua negara, dan kami berharap proyek-proyek strategis dan vital di sektor-sektor ini segera membuahkan hasil," tambahnya.

Al-Mazrouei menuturkan, UEA telah mengumumkan investasi senilai US$ 10 miliar ke Lembaga Pengelola Investasi (LPI) atau Indonesia Investment Authority (INA) yang akan digunakan dalam proyek dan sektor strategis kedepannya. (Arab News/OL-3)
 



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya