Headline
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Kumpulan Berita DPR RI
PASAR Amerika Serikat pada hari Jumat lalu menguat dengan kenaikan +0,13% pada index Dow Jones, +0,24% pada index S&P500 dan +0,93% pada index Nasdaq. Perhatian dari investor AS tertuju pada risiko politik akibat konflik dari pemilu yaitu transisi pergantian presiden Donald Trump ke Joe Biden, dan optimisme dari perkembangan vaksin Covid-19. Harga emas terkoreksi cukup dalam dengan turun -1,32% ke level US$ 1.786 /troy oz.
Dari dalam negeri, kasus harian Covid-19 mencatatkan rekor baru pada hari Minggu kemarin dengan penambahan 6 267 kasus baru (Sabtu,5.418 kasus) dan rasio dari kasus terkonfirmasi/jumlah specimen test mencapai 20,2% (Sabtu 14,5% positive rate). Saat ini akumulasi kasus Covid-19 berjumlah 534.266 kasus, dengan pasien sembuh sebanyak 445.793 pasien (83,5% recovery rate).
"Dengan kembali melonjaknya kasus Covid, dikhawatirkan pemerintah akan kembali memberlakukan PSBB ketat," kata Head of Equity Research, Strategy, Banking, Consumer (Staple) Samuel Sekuritas Indonesia Suria Dharma, Senin (30/11).
Pagi ini Indeks Harga Saham Gabungan perdagangan Senin (30/11) dibuka terkoreksi pada level 5.779,67 (-0,06%) dibandingkan penutupan Jumat pekan lalu di level 5.783,34. Setelah 30 menit pertama pembukaan, indeks terkontraksi atau -0,68% di level 5.748,93.
Pekan lalu IHSG menguat +3.,8% secara mingguan dan +0,41% secara harian pada Jumat lalu ke level 5.783,34 dengan investor asing mencatatkan net sell atau aksi jual sebesar Rp 943,04 miliar.
"Yang dapat diperhatikan dari sentimen lokal adalah kekhawatiran akan kebijakan pemerintah untuk menanggapi melonjaknya kasus baru Covid-19," kata Suria.
baca juga: Pengendalian Produksi DOC Final Stock Positif Bagi Peternak
Dari data ekonomi pekan ini yang dapat diperhatikan akan ada rilis data Markit Manufacturing PMI sebelumnya 47,8, Indeks Kepercayaan Bisnis/Business Confidence, sebelumnya 102,9 dan rilis data inflasi sebelumnya 1,44% yoy, 0,07% mom. Pagi ini pasar regional dibuka menguat dengan indeks Nikkei +0,46% dan Kospi +0,1%.
"Untuk IHSG pada hari ini kami perkirakan untuk menguat mengikuti sentimen regional, namun tetap masih ada risiko dari aksi profit taking," tutup Suria. (OL-3)
Diskoneksi antara nilai tukar rupiah terhadap dolar AS dan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) terus berlanjut.
Ini rahasia pensiun Warren Buffett: investasi jangka panjang, hidup sederhana, dan strategi keuangan aman di usia tua.
Saham RAJA dan RATU sama-sama milik Happy Hapsoro, tapi punya bisnis dan risiko berbeda. Simak perbedaan RAJA vs RATU sebelum investasi.
Aplikasi ini diunduh oleh dua juta investor di sepanjang tahun ini, naik 37% dibandingkan tahun 2024
Dalam dunia investasi saham, strategi bisa berubah, tren bisa datang dan pergi. Namun, ada satu pendekatan yang tetap relevan lintas generasi, cara berinvestasi ala Warren Buffett.
Para pelaku penipuan biasanya menjerat calon korban dengan menawarkan kesempatan cuan cepat, undangan ke grup eksklusif, hingga jasa pendampingan trading.
IHSG hari ini 20 Januari 2026 cetak rekor baru di 9.169 sebelum berfluktuasi. Cek saham top gainers ZATA, ELIT & analisis dampak Rupiah Rp17.000.
PT OCBC Sekuritas Indonesia bersama PT Inovasi Finansial Teknologi resmi menjalin kemitraan strategis untuk menghadirkan fitur investasi saham di platform Makmur.
IHSG kembali mencetak rekor All Time High di level 9.072 pada Kamis (15/1/2026). Simak data perdagangan, saham top gainers, dan sentimen pasar global.
VICE President Equity Retail Kiwoom Sekuritas Indonesia Oktavianus Audi, memperkirakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) masih berpeluang menguat hingga akhir Januari 2026.
Bank Mandiri menyalurkan dividen interim tahun buku 2025 kepada para pemegang saham pada Rabu (14/1).
IHSG hari ini 14 Januari 2026 dibuka melesat ke level 9.007,05, mencetak rekor All Time High (ATH) baru di tengah optimisme pasar modal Indonesia.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved