Headline
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Kumpulan Berita DPR RI
KEDELAI menjadi salah satu komoditas tanaman pangan yang banyak dikonsumsi oleh masyarakat di Indonesia. Untuk itu petani Desa Karangasem, Kecamatan Cawas, Kabupaten Klaten, Jawa Tengah, bersemangat lakukan percepatan tanam kedelai di awal musim kemarau ini sehari setelah panen padi untuk menjaga ketersediaan pangan.
Petani yang tergabung dalam Kelompok Tani (Poktan) Ngudi Raharjo ini sebenarnya sudah sejak lama melakukan kegiatan tanam dengan kondisi tanah kering. Meski tidak ada program, namun kedelai tetap ditanam dengan benih dari hasil panen yang di tanam di pematang.
Ketua Poktan Ngudi Raharjo, Sutanto, membenarkan hal ini. “Petani saat ini sudah sebagian panen padi dan segera melanjutkan tanam kedelai dalam waktu yang bersamaan atau pada hari itu juga. Padi dipotong, kemudian disusul dengan taju kedelai,“ ucap Sutanto.
Menurut Sutanto, kedelai menjadi komoditi yang sering bergejolak. Apalagi saat ini harga benih kedelai dipasaran sudah diatas normal yang biasanya hanya Rp 9.000–Rp 10.000 per kilo namun pada musim tanam tahun ini sudah di angka Rp14.000. Ditambah lagi dengan kondisi lahan yang sudah mulai kering atau dalam istilah Jawa ialah 'nelo' yang tidak memungkinkan untuk ditanami kedelai.
Tut Wuri Handayani, penyuluh pertanian lapangan (PPL) di Kecamatan Cawas, mengatakan terus mendampingi dan mengawal petani ditengah musim kemarau yang sebagian tanahnya mulai terbelah.
“Saya salut dengan semangat dan tekad petani terutama ketua kelompok tani bersama pengurus dan anggotanya membangun komitmen khususnya di tengah Covid-19 dan d itengah kekeringan yang melanda, namum pertanian tidak boleh berhenti, mereka tetap berproduktif, “kata Wuri, sapaannya.
Menurut Wuri, berbagai kendala yang dihadapi petani pada kondisi ini cukup banyak, seperti hama dan penyakit yang menyerang tanaman kedelai pada saat dibudidayakan.
Ditambah dengan kondisi lahan yang terkadang tidak mendukung pertumbuhan kedelai yang maksimal. Dinas Pertanian Kabupaten Klaten telah menginformasikan tahun 2020 program untuk kedelai terhambat karena adanya pandemi Covid 19 sehingga petani hanya mengandalkan benih lokal dan benihnya sendiri.
“Petani sekitar di Kecamatan Cawas lebih menekankan untuk segera tanam kedelai kepada regu tanam berbarengan dengan tim perontok padi sehingga tidak ada lahan jeda. Inilah menjadi salah satu upaya untuk mensiasati musim agar bisa panen maksimal, mengingat pola tanam wilayah Cawas adalah padi-padi-palawija,” pungkas Wuri.
Menteri Pertanian, Syahrul Yasin Limpo (SYL) selalu menegaskan dalam kondisi pandemi Covid-19 kebutuhan pangan masyarakat di Indonesia tidak boleh tergantung pada impor.
“Sektor pertanian memiliki potensi yang sangat besar dalam menumbuhkan ekonomi nasional, untuk itu dengan segala upaya dalam negeri sektor pertanian terus diperkuat dan komoditas kedelai menjadi salah satu komoditas yang harus dijamin supaya kedepannya tetap memiliki produksi yang cukup untuk rakyat," ujar SYL.
Sementara Kepala Badan Penyuluhan dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Pertanian (BPPSDMP), Dedi Nursyamsi, meminta agar Penyuluh selalu manfaatkan waktu dan lahan yang ada untuk mencapai target luas tanam, luas panen dan produktivitas.
"Walau dalam kondisi pandemi Covid-19, pertanian jangan berhenti, maju terus, pangan harus tersedia dan rakyat tidak boleh bermasalah soal pangan. Setelah panen, segera lakukan percepatan tanam, tidak ada lahan yang menganggur selama satu bulan," tegas Dedi. (OL-09
Capaian ini sekaligus mencatatkan Jawa Tengah sebagai daerah dengan serapan tenaga kerja tertinggi kedua di Pulau Jawa,
Kesenjangan akses medis antara kota dan desa harus segera diakhiri melalui jemput bola pelayanan.
Strategi penanganan dilakukan melalui skema peningkatan hingga rehabilitasi rutin untuk menjaga konektivitas antarwilayah.
Hingga Oktober 2025, kerusakan kawasan konservasi akibat tambang ilegal telah mencapai 409 hektare.
Tol Kanci-Pejagan, tercatat sebanyak 3.465 kendaraan melintas keluar tol sejak pukul 00.00 hingga pukul 08.00 WIB pagi tadi.
Prestasi gemilang tersebut dinilai menjadi bagian krusial dari keberhasilan kontingen Indonesia dalam mempertahankan posisi teratas pada pesta olahraga terbesar di Asia Tenggara tersebut.
Program Karya Bakti Mandiri Klaten Bersinar (KBMKB) XXXII/2026 dilaksanakan di Desa Mlese, Kecamatan Cawas, Klaten. Kegiatan KBMKB dibuka oleh Bupati Hamenang Wajar Ismoyo.
Harga cabai rawit dan telur di Pasar Gedhe Klaten turun hari ini 13 Januari 2026. Cek daftar lengkap harga sembako terbaru jelang Ramadan.
Harga sejumlah komoditas pangan di Pasar Gedhe Klaten, Jawa Tengah, terpantau mulai stabil dan cenderung menurun, paling signifikan terjadi pada komoditas cabai dan telur ayam.
Penerima pupuk bersubsidi pada titik serah (PPTS) Kabupaten Klaten, Jawa Tengah, menandatangani surat perjanjian jual beli (SPJB) pupuk bersubsidi tahun 2026.
Situasi arus lalu lintas dan mobilitas masyarakat di Kabupaten Klaten, Jawa Tengah, terpantau tertib, aman, dan kondusif selama liburan Natal dan Tahun Baru.
Langkah ini diambil guna memastikan rangkaian perayaan Natal di seluruh wilayah Klaten berjalan aman, lancar, dan kondusif.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved