Pandemi Korona, YLKI Minta Aplikator Ojol Ringankan Beban Driver

Despian Nurhidayat
09/4/2020 20:34
Pandemi Korona, YLKI Minta Aplikator Ojol Ringankan Beban Driver
Pengemudi dan penumpang ojek online(MI/Andry Widyanto )

KETUA Pengurus Harian Yayasan Lembaga Konsumen Indonesia (YLKI) Tulus Abadi mengatakan aplikator seharusnya menaati peraturan yang ada.

Menurutnya berbagai kebijakan dari masing-masing aplikator seharusnya bisa meringankan beban driver yang tidak bisa mengangkut penumpang. Hal ini akan lebih masuk akal ketimbang meminta izin untuk tetap diperbolehkan mengangkut penumpang.

Ketua Pengurus Harian Yayasan Lembaga Konsumen Indonesia (YLKI) Tulus Abadi. (Antara)

Baca juga: Kondisi Perbankan Saat Ini Normal Waspada

"Selama musim pandemi virus korona atau covid-19, guna meringankan beban mitra driver, pihak aplikator sebaiknya melakukan berbagai relaksasi untuk meringankan beban driver. Seperti menurunkan potongan driver, yang selama ini 20%, bisa menjadi 10-15% atau berbagai hal lainnya," ujar Tulus di Jakarta, Kamis (9/4). (X-15)
 



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Henri Siagian
Berita Lainnya