Headline
Presiden Prabowo berupaya melindungi nasib pekerja.
Laporan itu merupakan indikasi lemahnya budaya ilmiah unggul pada kalangan dosen di perguruan tinggi Indonesia.
TREN harga minyak mentah dunia terus merosot selama dua minggu terakhir mendekati level US$50 per barel. Hal itu lantaran melemahnya permintaan global akibat kekhawatiran pasar terhadap penyebaran virus korona.
Hingga Sabtu (8/2), minyak mentah berjangka Brent (ICE) untuk pengiriman Maret turun 31 sen atau 0,57% menjadi US$54,45 per barel. Sementara, minyak mentah berjangka West Texas Intermediate (WTI) untuk pengiriman Maret turun 39 sen atau 0,77% ke level US$50,34 per barel.
Direktur Eksektutif Institute for Essential Services Reform (IESR) Fabby Tumiwa menilai melemahnya harga minyak mentah dunia saat ini tidak serta merta langsung berpengaruh terhadap harga bahan bakar minyak (BBM) dalam negeri.
Pasalnya, harga tersebut merupakan harga di pasar spot, sedangkan pasokan BBM di Tanah Air sudah disediakan sejak beberapa bulan sebelumnya.
"Pertamina beli minyak sudah 2-3 bulan lalu untuk pasokan Januari/Februari ini. Jadi harga minyak sekarang pengaruhnya pada harga BBM di Maret/ April," jelas Fabby kepada Media Indonesia, Minggu (9/2).
Karena itu, ia memprediksi baru mulai awal Maret akan terjadi penurunan harga BBM di level Rp7.000 hingga Rp7.500 per liter untuk jenis Pertalite.
"Harga minyak sekarang ini akan berpengaruh pada harga BBM pada Maret atau April di sekitar level Rp7000-7500/liter (Pertalite). Tapi untuk penentuan harga BBM perlu dicermati harga minyak 2-3 bulan terakhir," kata Fabby.
Jika harga minyak terus berlangsung beberapa bula ke depan, ia menyebut tren itu akan mendorong ekonomi domestik. Sektor-sektor industri menurutnya akan lebih bergairah dan daya beli masyarakat pun akan meningkat.
meski demikian, apabila harga minyak terus berada di bawah indikator harga migas atau Indonesian Crude Price (ICP) yakni US$65 per barel, itu akan berdampak pada penerimaaan negara dan investasi sektor migas ke depan.
"Kalau harga minyak mentah di bawah ICP, penerimaan negara berkurang. Lalu kalau harga minyak rendah maka biasanya minat eksplorasi menurun," pungkasnya. (X-12)
Kementerian ESDM meninjau dan mengevaluasi kondisi lapangan terkait tata kelola minyak mentah, serta memastikan kualitas dan kuantitas Bahan Bakar Minyak terjaga hingga ke tangan konsumen
Untuk wilayah DKI Jakarta, harga BBM Pertamax atau RON 92 menjadi Rp12.500 per liter dari yang sebelumnya Rp12.100 liter.
Pihaknya mendesak pemerintah untuk segera mengesahkan kuota dan skema subsidi motor listrik 2025 secara terbuka.
Ketegangan geopolitik di kawasan Teluk Persia, yakni Iran vs Israel, kembali memunculkan kekhawatiran global.
Pertamina juga menempatkan petugas di lapangan untuk memastikan distribusi BBM dan LPG berjalan lancar.
PT Pertamina kembali menurunkan harga bahan bakar minyak (BBM) nonsubsidi di seluruh Indonesia mulai hari ini, Sabtu, 31 Mei 2025
Tiongkok mengimbau komunitas global untuk memperkuat upaya menurunkan ketegangan dan mencegah krisis regional berdampak lebih luas.
"Indonesia harus menunjukkan kesiapan dan ketanggapan dalam menghadapi dampak lanjutan dari dinamika kawasan Timur Tengah.
Pascaserangan rudal Iran ke pangkalan militer AS, harga minyak jatuh dan saham AS melonjak.
PEMERINTAH memastikan tekanan global imbas perang Ira-Israel masih dapat dimitgasi. Gejolak yang terjadi pada perekonomian masih dalam batas aman dan belum mengkhawatirkan.
Harga minyak mengalami lonjakan tajam usai Amerika Serikat menyerang fasilitas nuklir Iran.
Penutupan Selat Hormuz diprediksi bakal mengganggu suplai minyak dunia, menyebabkan lonjakan harga, dan untuk sementara waktu mencegah kapal perang AS keluar dari Teluk Persia.
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved