Headline
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Kumpulan Berita DPR RI
PLATFORM media sosial X telah menghadirkan label khusus untuk menandai akun-akun parodi atau satir guna membedakannya dengan akun asli.
Dilansir dari pengumuman yang diunggah X, Senin (13/1), platform tersebut mengatakan label ini akan terlihat pada profil akun maupun unggahan.
Sebelumnya, pengguna, termasuk pembawa berita, sering tertipu dengan unggahan dari akun parodi yang dianggap sebagai pernyataan asli dari tokoh maupun lembaga tertentu.
"Kami merancang label ini untuk meningkatkan transparansi dan untuk memastikan bahwa pengguna tidak tertipu untuk berpikir bahwa akun
tersebut milik entitas yang diparodikan," kata X dalam sebuah pernyataan resmi.
Menurut laporan Tech Crunch, pada November 2024 lalu, sejumlah ahli rekayasa balik melaporkan bahwa X tengah membuat label akun parodi.
Pengguna dapat mengaktifkan label ini untuk akun mereka secara mandiri dengan membuka Setting and Privacy. Kemudian pilih Your Account dan buka Account information. Terakhir, pilih opsi Parody, commentary and fan account.
"Label Parodi, Penggemar, dan Komentar (PCF) dipilih oleh orang-orang di X untuk menunjukkan bahwa akun tersebut menggambarkan orang,
grup, atau organisasi lain di profil mereka untuk berdiskusi, menyindir, atau berbagi informasi tentang entitas tersebut," tulis X dalam deskripsi label akun parodi.
"Label ini membedakan akun-akun ini untuk memastikan mereka tidak menyebabkan kebingungan bagi orang lain atau secara keliru menyiratkan afiliasi apa pun," sambung platform itu.
Platform media sosial itu mengatakan mereka akan segera membagikan informasi lebih lanjut tentang kapan label ini akan diwajibkan untuk semua akun parodi.
Kebijakan keaslian perusahaan yang ditetapkan X menegaskan bahwa peniruan identitas akun tidak diperbolehkan, tetapi platform mengizinkan akun parodi, komentar, dan penggemar jika sesuai dengan aturan platform. (Ant/Z-1)
Platform X (Twitter) mengalami gangguan global kedua dalam sepekan. Pengguna keluhkan lini masa kosong dan error 503. Simak update terbarunya.
X resmi membatasi fitur AI Grok untuk mengedit foto orang asli dengan pakaian terbuka. Langkah ini diambil usai protes keras dari Indonesia hingga Inggris.
X berjanji akan melakukan perbaikan sistem internal agar fitur AI mereka, Grok, tidak disalahgunakan.
DALAM persaingan kecerdasan buatan atau artificial intelligence (AI) yang semakin ketat di awal tahun 2026, nama Grok AI terus menjadi sorotan utama menandingi ChatGPT (OpenAI) dan Gemini.
IWF menemukan bukti Grok AI milik Elon Musk digunakan jaringan kriminal untuk membuat konten asusila anak (CSAM). Parlemen Inggris bereaksi keras.
Komisi I DPR RI mendesak Komdigi memblokir platform X jika gagal mengendalikan Grok AI yang memproduksi konten pornografi deepfake. Negara tak boleh kalah.
Mahkamah Kehormatan Dewan (MKD) DPR RI memutuskan bahwa Eko Hendro Purnomo, yang lebih dikenal sebagai Eko Patrio, terbukti melanggar kode etik DPR RI.
Kolaborasi ini melahirkan tiga T-shirt dengan desain yang cukup unik. Misalkan T-shirt dengan gambar Raisa apabila mengambil jalan sebagai musisi metal atau Raisa menjadi musisi hiphop.
POLRI menginginkan pelaku parodi lagu kebangsaan Indonesia Raya yang berdomisili Malaysia dipulangkan ke Indonesia.
TINDAKAN penghinaan terhadap simbolsimbol negara, seperti lagu kebangsaan Indonesia Raya, bendera merah putih, burung Garuda Pancasila, dan Pancasila, marak beberapa waktu belakangan ini.
"Memparodikan lagu Indonesia Raya memang tidak lucu. Pelakunya salah. Tidak boleh ditiru. Tapi haruskah pelakunya, apalagi karena masih siswa SMP dan SD dipidana?"
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved