Jumat 03 Maret 2023, 22:25 WIB

Cara Keluar Grup WhatsApp Tanpa Diketahui Anggota Lain

Joan Imanuella Hanna Pangemanan | Teknologi
Cara Keluar Grup WhatsApp Tanpa Diketahui Anggota Lain

medcom.id
Ilustrasi keluar dari grup whatsapp

 

FITUR terbaru dari WhatsApp memungkinkan penggunanya untuk keluar dari grup tanpa diketahui anggota yang lain. WhatsApp merupakan salah satu media sosial yang paling sering digunakan oleh masyarakat Indonesia.

WhatsApp merilis fitur tersebut sejak akhir Agustus 2022. Anda dapat keluar dari grup WhatsApp tanpa diketahui oleh pengguna, namun hanya untuk pengguna yang telah mengunduh update WhatsApp versi 2.22.20.79 di Android.

Langkah-langkah yang dapat Anda lakukan adalah sebagai berikut:

1. Buka grup WhatsApp yang diinginkan. 

2. Di ruang obrolan grup, tekan ikon titik tiga di pojok kanan atas aplikasi. 

3. Klik opsi "More/Lainnya" > "Exit group/Keluar dari grup".

Meskipun anggota grup tidak akan mengetahui jika Anda telah keluar dari grup, notifikasi masih akan diterima admin grup. Tidak hanya untuk android, fitur ini juga dapat berlaku pada perangkat iOS.

Selain itu, Anda juga dapat melihat nama-nama anggota yang telah keluar dari grup WhatsApp tersebut di menu “View past participants.” Dalam menu tersebut akan muncul semua nama anggota grup serta waktu ketika anggota meninggalkan/leave atau dikeluarkan alias di-kick dari grup. Fitur ini dapat diakses oleh semua anggota grup yang ada.

Menu "View Past Participants" memberikan informasi anggota yang meninggalkan grup dalam kurun waktu 60 hari, baik mereka yang keluar sendiri atau dikeluarkan oleh admin. Caranya dengan membuka halaman profil grup dan gulir ke bawah hingga menemukan opsi tersebut.(OL-5)
 

Baca Juga

Dok Ist

Bikin Podcast Bisa Dengan Alat Sederhana

👤Mediaindonesia.com 🕔Senin 27 Maret 2023, 16:07 WIB
Video podcast yang disukai para khalayak adalah visual oriented. Namun ada pangsa pasar podcast berbasis audio...
Ist

Vivo V27 Series dengan Kamera Lebih Oke Resmi Diluncurkan di Indonesia

👤mediaindonesia.com 🕔Senin 27 Maret 2023, 11:16 WIB
Ponsel Vivo V27 5G membawa kamera belakang 50MP dengan Sony IMX766V Sensor yang dikembangkan khusus oleh vivo dan Sony untuk menghasilkan...
AFP/Pau BARRENA

Google Hadirkan Fitur Khusus Selama Ramadan

👤Basuki Eka Purnama 🕔Senin 27 Maret 2023, 04:45 WIB
Google akan membantu orang-orang yang ingin mengetahui kapan waktu imsak dan berbuka, cara menyiapkan hidangan Ramadan, hingga kapan...

E-Paper Media Indonesia

Baca E-Paper

Berita Terkini

Selengkapnya

Top Tags

BenihBaik.com

Selengkapnya

MG News

Selengkapnya

Berita Populer

Selengkapnya

Berita Weekend

Selengkapnya