Headline

BEI sempat hentikan sementara perdagangan karena IHSG terkoreksi 8%.

Jelang Bournemouth vs Arsenal: Declan Rice masih Diragukan Tampil

Andhika Prasetyo
03/1/2026 20:14
Jelang Bournemouth vs Arsenal: Declan Rice masih Diragukan Tampil
Pemain Arsenal Declan Rice(Antara)

Pelatih Arsenal Mikel Arteta mengakui bahwa peluang Declan Rice tampil pada laga Liga Primer Inggris melawan Bournemouth masih meragukan. Laga Bournemouth vs Arsenal akan berlangsung di Stadion Vitality, Minggu (4/1) dini hari WIB. Arteta menyebut tim medis masih terus memantau kondisi sang gelandang yang sebelumnya juga absen ketika Arsenal menang 4-1 atas Aston Villa akibat mengalami peradangan pada otot lutut.

Selain situasi Rice, Arteta juga memastikan bahwa dua bek andalannya, Ricardo Calafiori dan Christian Mosquera, dipastikan tidak bisa dimainkan pada pertandingan ini. Kondisi tersebut jelas mengurangi kedalaman lini belakang The Gunners. Meski begitu, Arteta menilai situasi cedera tim musim ini jauh lebih baik dibanding tiga musim sebelumnya, sehingga ia tetap berusaha melihat sisi positifnya.

Di lini depan, Arsenal mendapat kabar lebih menggembirakan. Arteta menegaskan para penyerangnya, Gabriel Jesus, Viktor Gyokeres, dan Kai Havertz, berada dalam kondisi bugar. Namun, ia belum menentukan susunan starter dan menegaskan seluruh pemain yang dibawa siap dimainkan apabila dibutuhkan. Menurutnya, fleksibilitas pergantian pemain menjadi penting agar tim bisa mempertahankan performa maksimal sepanjang pertandingan.

Pertandingan melawan Bournemouth menjadi kesempatan penting bagi Arsenal untuk memperlebar jarak dari Manchester City di puncak klasemen Liga Inggris. Saat ini, Arsenal mengoleksi 45 poin dari 19 laga, unggul empat poin atas City. Kemenangan akan membuat mereka menjauh hingga tujuh poin.

Di sisi lain, Bournemouth bertekad memperbaiki posisi dan menembus peringkat 14 klasemen. Tim asuhan Andoni Iraola itu sementara berada di posisi ke-15 dengan 23 poin, tertinggal dua poin dari Brighton and Hove Albion. (Ant/E-3)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Andhika
Berita Lainnya