Headline
Dengan bayar biaya konstruksi Rp8 juta/m2, penghuni Rumah Flat Menteng mendapat hak tinggal 60 tahun.
Dengan bayar biaya konstruksi Rp8 juta/m2, penghuni Rumah Flat Menteng mendapat hak tinggal 60 tahun.
KAPTEN Manchester United, Bruno Fernandes buka suara tentang mengapa dia menolak tawaran untuk pindah ke klub Arab Saudi Al Hilal.
Berdasarkan laporan ESPN, Fernandes dikabarkan beberapa hari terakhir mempertimbangkan secara serius tawaran dari Al Hilal, yang siap memberinya gaji fantastis sekitar 700.000 pound sterling (Rp15 miliar) per pekan dengan kontrak selama tiga tahun.
Al Hilal juga bersedia membayar biaya sekitar 100 juta pound sterling (Rp2,2 triliun) kepada Manchester United. Klub Arab Saudi tersebut percaya diri tawaran mereka diterima, mengingat masalah finansial yang saat ini menimpa Setan Merah.
Namun, gelandang 30 tahun itu akhirnya memutuskan untuk menolak tawaran menggiurkan tersebut dan memilih bertahan di Old Trafford.
"Akan mudah untuk pindah ke sana, bahkan beberapa pemain Portugal yang saya kenal main di sana. Namun, saya ingin bermain di level tertinggi dan bersaing untuk meraih gelar-gelar utama. Saya bisa melakukannya, dan saya masih ingin melakukannya. Saya sangat mencintai sepak bola," ujar Fernandes yang dilansir Fabrizio Romano, Rabu (4/6).
Fernandes juga telah berbicara dengan pelatih Ruben Amorim yang meminta dirinya untuk tidak pergi karena Manchester United ingin membangun kembali tim di bursa transfer musim panas ini.
"Saya berbicara dengan pelatih Amorim. Dia meminta saya untuk tidak pergi. Manchester United tidak ingin menjual saya. Mereka tidak membutuhkan uang. Bila saya ingin pergi, mereka pasti akan mewujudkannya," ungkap Fernandes.
Fernandes didatangkan Manchester United dari Sporting CP pada Januari 2020 dan hingga kini menjadi pilar penting di dalam skuad Setan Merah. Pemain Portugal tersebut yang masih memiliki kontrak hingga musim panas 2027 itu.
Hampir lima tahun lebih berseragam Manchester United, Bruno Fernandes telah tampil sebanyak 290 pertandingan dan menyumbangkan 98 gol serta 86 assist dari total 24.660 menit bermain di berbagai ajang. (Ant/Z-1)
Juventus menilai harga yang diinginkan Manchester United tidak masuk akal karena Jadon Sancho tinggal satu tahun di Old Trafford dan memiliki gaji cukup besar per musim.
Nama-nama seperti Marcus Rashford, Alejandro Garnacho, Jadon Sancho, Antony, dan Tyrell Malacia tidak termasuk dalam rencana Manchester United pada musim depan.
Peletakkan karangan bunga oleh Manchester United untuk Diogo Jota diwakili oleh kapten tim Bruno Fernandes, bek kanan Diogo Dalot, dan pelatih Ruben Amorim.
Gugatan menyoroti dugaan penanganan medis yang tidak tepat selama Tuanzebe masih berseragam Setan Merah.
Botafogo disebut telah bersiap melepas John Victor.
Onana disebutkan harus menjalani masa pemulihan selama 6 hingga 8 pekan.
Napoli hanya sanggup membayar 43 juta euro yang dibayar dengan cara mencicil. Padahal Liverpool menginginkan minimal harga 50 juta euro untuk Nunez.
Luis Diaz mencetak 22 gol untuk klub dan negaranya musim lalu, dengan 13 di antaranya di Liga Primer Inggris saat Liverpool memenangkan gelar dengan selisih 10 poin.
Manchester City memperpanjang kerja sama jersey dengan Puma setidaknya selama 10 tahun ke depan, dengan nilai kontrak yang diyakini minimal sebesar 1 miliar pound sterling.
Mark Travers akan bersaing dengan kiper utama timnas Inggris, Jordan Pickford, untuk posisi kiper inti di Everton.
Untuk mendaratkan Ollie Watkins, Liverpool harus mengeluarkan dana besar karena pemain itu terikat kontrak dengan Aston Villa hingga 2028.
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved