Headline
Koruptor mestinya dihukum seberat-beratnya.
Transisi lingkungan, transisi perilaku, dan transisi teknologi memudahkan orang berperilaku yang berisiko.
KLUB Barcelona akhirnya berhasil menggaet Robert Lewandowski. Bayern Muenchen mengonfirmasi telah menyetujui kesepakatan dengan Barcelona untuk kepindahan Lewandowski ke Camp Nou.
"Kami memiliki kesepakatan lisan dari Barcelona. Baik bagi kedua belah pihak bahwa kami memiliki kejelasan," kata Presiden Bayern Muenchen, Herbert Hainer.
"Robert adalah pemain yang sangat pantas, dia telah memenangkan segalanya bersama kami. Kami sangat berterima kasih padanya," imbuhnya.
Barcelona melalui pernyataan resmi klub juga sudah mengonfirmasi kesepatakan tersebut. Lewandowski dilaporkan menyetujui kontrak empat tahun di Barcelona dengan senilai 50 juta euro.
"Barcelona dan Bayern Munich pada prinsipnya telah mencapai kesepakatan untuk transfer Robert Lewandowski. Setelah tes medis dijalani, kontrak ditandatangani," demikian pernyataan resmi Barcelona.
Baca juga: Ronaldo Tolak Tawaran Gaji Rp4,14 triliun oleh Klub Arab Saudi
Lewandowski direncanakan akan bergabung dengan skuad Blaugrana pada tur pramusim mereka di Amerika Serikat, 18-31 Juli.
Sebab itu, Lewandowski menjalani tes medis di Miami. Presentasi resmi sang striker sebagai pemain Barcelona diperkirakan baru dilakukan awal Agustus.
Bagi Lewandowski, kesepakatan antara kedua klub mengakhiri kebuntuan nasibnya. Dia sudah amat ingin pindah dari Muenchen untuk memulai petualangan baru.
Pasalnya, Muenchen hanya menawari Lewandowski perpanjangan kontrak satu tahun. Dia juga tidak senang dengan gaji yang ditawarkan di samping mulai berselisih dengan pelatih Julian Nagelsmann.
Dengan kedatangannya, Barcelona terus memperkuat skuad dan menatap ambisi untuk kembali membidik berbagai trofi di kancah Eropa.
Lewandowski di bursa transfer musim panas ini menjadi rekrutan keempat Xavi Hernandez setelah gelandang Franck Kessie dari AC Milan serta bek Andreas Christensen dari Chelsea.
Pemain sayap Brasil Raphinha juga direkrut seharga 70 juta euro dari Leeds United. Bagi klub yang sedang dilanda utang besar, jendela transfer musim panas ini seakan amat murah hati bagi Barcelona.
Lewandowski yang Agustus nanti akan berusia 34 tahun bakal memperkuat skuad Xavi sebagai pemain berpengalaman.
Dia akan dipadukan bersama barisan muda Blaugrana seperti Ansu Fati, Pedri, Gavi, dan Ferran Torres.
Lewandowski menjadi salah satu striker terbaik saat ini dengan produktivitas tinggi. Sejak bergabung dengan Muenchen pada 2014, dua mencetak 344 gol dalam 375 pertandingan. Rekor gol satu musim di Bundesliga pun dipecahkannya.
Musim lalu, dia mencetak 42 gol dalam 50 pertandingan di semua kompetisi. Selama berseragam Muenchen, dia memenangi gelar Bundesliga delapan musim, satu gelar Liga Champions serta Piala Dunia Antarklub, dan tiga Piala Jerman. (AFP/Dhk/OL-09)
Lewandowski sempat mengatakan bahwa dia tidak akan lagi bermain untuk tim nasional dengan Probierz sebagai pelatih.
Usai absen di laga kontra timnas Moldova, Robert Lewandowski akan kembali tidak membela timnas Polandia di laga kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan timnas Finlandia.
Masa depan Robert Lewandowski mulai banyak dipertanyakan, mengingat umur sang pemain yang tidak muda lagi dan kontraknya dengan Barcelona akan habis pada musim depan.
ROBERT Lewandowski kembali mencatatkan namanya dalam sejarah Barcelona dengan menjaringkan 101 gol.
Untuk pertandingan Inter Milan vs Barcelona nanti, Hansi Flick menegaskan bahwa Robert Lewandowski akan bermain melawan Inter Milan.
Raphinha turut menyumbang satu gol ke gawang Dortmund yang menjadi gol ke-12 di Liga Champions musim ini.
Liverpool bersikeras bahwa Luis Diaz tidak akan dijual dengan harga berapa pun musim panas ini, mengingat kontribusi utamanya bagi tim sejak kedatangannya dari Porto pada 2022.
Marcus Rashford menjadi salah satu target untuk memperkuat lini serang Bayern Muenchen setelah Leroy Sane hengkang ke Galatasaray.
Thomas Muller memastikan dirinya tidak akan bergabung dengan Manchester United pada bursa transfer musim panas ini.
Jamal Musiala, yang telah mencatatkan 46 gol dan 34 assist dalam 169 pertandingan kompetitif bersama Bayern Muenchen, dianggap sebagai salah satu talenta terbaik dunia.
Harry Kane berhasil sumbang dua gol yang membawa Bayern Muenchen mengalahkan Flamengo 4-2 di Piala Dunia Antarklub.
Jonathan Tah telah bermain selama 212 menit sejauh ini untuk Bayern Muenchen di Piala Dunia Antarklub 2025.
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved