Headline
Koruptor mestinya dihukum seberat-beratnya.
Transisi lingkungan, transisi perilaku, dan transisi teknologi memudahkan orang berperilaku yang berisiko.
JURGEN Klopp meminta para pendukung Liverpool melupakan harga mahal Darwin Nunez setelah mendapat kritikan dalam debutnya bersama The Reds. Klopp menilai mantan pemain Benfica itu masih beradaptasi.
Nunez dikritik di media sosial setelah penampilannya yang buruk dalam pertandingan pertamanya untuk Liverpool melawan Manchester United di laga pramusim yang berakhir dengan kekalahan 0-4. Penyerang yang didatangkan Liverpool seharga 85 juta poundsterling ini membuang peluang untuk mencetak gol.
"Saya benar-benar yakin tentang potensinya, tetapi pemain baru membutuhkan waktu. Semua penggemar Liverpool di planet ini harus melupakan biaya yang kami bayarkan dari pikiran mereka. Hapus saja. Itu tidak penting," kata Klopp.
Klopp tak mau mempermasalahkan kegagalan Nunez memanfaatkan peluang saat melawan MU. Menurutnya, sangat wajar kalau seorang striker melakukan hal tersebut.
"Saya tahu striker bisa seperti ini. Mereka membuang peluang kemudian orang menjadi gugup dan berkata: 'Ya Tuhan, dia melewatkan kesempatan!. Saya berjanji, itu tidak akan menjadi yang terakhir. Semua striker di dunia, mereka akan membuang peluang," ucap Klopp.
Baca juga: Liverpool Digasak Setan Merah, Klopp: Ini Proses Pembelajaran
Klopp juga tak memikirkan kekalahan telak dari MU dan menegaskan fokusnya bukan pada hasil tetapi pada persiapan para pemainnya untuk memulai musim baru.
"Apakah saya suka kalah 4-0 melawan Man United? Tidak sama sekali, tetapi kami tidak bisa menilai pramusim kami hanya bermain bagus dalam pertandingan," tuturnya.
"Tetapi pertandingan yang lebih penting akan datang dalam dua minggu dan saat itulah kami harus siap," pungkasnya.(LiverpoolFC/OL-5)
Arne Slot membela Trent Alexander-Arnold yang menuai kritik pedas dari para pengamat sepak bola setelah hasil imbang 2-2 dengan tim papan tengah Manchester United.
KAPTEN Manchester United, Bruno Fernandes, mengakui bahwa Setan Merah telah banyak kehilangan poin di Liga Inggris.
Bruno Fernandes berharap Manchester United bisa mempertahankan level performa yang sama seperti saat mengimbangi Liverpool di Anfield pada laga lanjutan Liga Primer Inggris.
Ruben Amorim kesal dengan hasil imbang pada laga Liverpool vs Manchester United yang berlangsung pada Minggu (5/1). Menurutnya, timnya bisa saja memenangi pertandingan.
Mohamed Salah kini berada di posisi ketujuh dalam daftar pencetak gol terbanyak sepanjang masa Liga Primer Inggris. Pemain Timnas Mesir itu menyamai rekor Thierry Henry dengan mencetak 175 gol.
Marcus Rashford menjadi salah satu target untuk memperkuat lini serang Bayern Muenchen setelah Leroy Sane hengkang ke Galatasaray.
Thomas Muller memastikan dirinya tidak akan bergabung dengan Manchester United pada bursa transfer musim panas ini.
MANCHESTER United resmi kedatangan bakat muda asal Paraguay, Diego Leon.
Bryan Mbeumo menjadi subjek minat serius dari Manchester United, yang telah mengajukan dua tawaran kepada Brentford untuk sang penyerang - yang kedua bernilai hingga 62,5 juta pound sterling.
Jonny Evans akan memimpin peminjaman pemain muda Manchester United serta bekerja sama dengan direktur sepak bola Jason Wilcox dan direktur Akademi.
Dari 17 penampilan di semua kompetisi musim lalu bersama Aston Villa, Marcus Rashford mencetak empat gol dan enam assist.
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved