Headline

Presiden Prabowo berupaya melindungi nasib pekerja.

Fokus

Laporan itu merupakan indikasi lemahnya budaya ilmiah unggul pada kalangan dosen di perguruan tinggi Indonesia.

UEFA Minta Rp5 Triliun untuk Tunda Piala Eropa 2020

Rahmatul Fajri
17/3/2020 14:34
UEFA Minta Rp5 Triliun untuk Tunda Piala Eropa 2020
Laga babak 16 besar Liga Eropa atau Piala Eropa 2020 antara Rangers FC and Bayer 04 Leverkusen.(ANDY BUCHANAN/AFP)

ASOSIASI Sepak Bola Eropa atau UEFA meminta uang kompensasi sebesar 275 juta poundsterling atau Rp5 triliun dari klub dan otoritas liga domestik Eropa untuk menunda Piala Eropa 2020.

Merebaknya virus korona di Eropa berimbas pada molornya kompetisi domestik Eropa dan menganggu jadwal Piala Eropa 2020 yang digelar Juni hingga Juli.

Dilansir dari The Athletic, UEFA memperkirakan biaya Rp5 triliun itu cukup untuk memundurkan Piala Eropa 2020 ke Juni 2021. Hal itu akan disampaikan UEFA dalam rapat darurat, Selasa (17/3) waktu setempat.

Penundaan Piala Eropa 2020 menjadi opsi, karena akan memberikan waktu bagi klub untuk menyelesaikan kompetisi domestik. Otoritas loga dan klub Eropa juga berharap kompetisi dapat selesai pada Mei dan Juni.

Dikabarkan penundaan menjadi opsi terbaik, ketimbang menghentikan liga atau menyudahi kompetisi dengan tabel klasemen saat ini. (Theathletic/Faj/OL-09)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Deri Dahuri
Berita Lainnya