Headline
Menkeu disebut tidak berwenang mengganti pejabat, terutama untuk eselon I dan II.
Menkeu disebut tidak berwenang mengganti pejabat, terutama untuk eselon I dan II.
Kumpulan Berita DPR RI
PRESIDEN Joko Widodo menyampaikan pesan kepada seluruh masyarakat menyambut bulan suci Ramadan 1441 Hijriah. Presiden mengajak seluruh masyarakat menjadikan Ramadan sebagai momentum meningkatkan disiplin diri memutus rantai penularan wabah covid-19 demi keselamatan bangsa.
"Jadikan puasa momen memperkuat diri, menjaga semua orang yang kita cintai. Saatnya kita berdisiplin diri. Mari kita sambut Ramadan yang barokah sebagai momen untuk memutus rantai penularan wabah demi keselamatan diri, sanak saudara, dan seluruh bangsa," tutur Jokowi melalui pesan video yang dirilis Sekretariat Presiden, Kamis (23/4) malam.
Presiden Jokowi mengajak semua untuk menyambut Ramadan dengan penuh rasa syukur meski bangsa ini sedang menghadapi tantangan yang tidak ringan.
Adanya wabah covid-19 yang sedang melanda seluruh dunia termasuk Indonesia, diakui Jokowi memaksa masyarakat untuk menjalankan ibadah puasa dengan suasana yang sangat berbeda tanpa kesemarakan seperti biasanya.
Meski begitu, Jokowi menyampaikan adanya wabah korona ini agar tidak mengurangi kemuliaan dan makna ibadah puasa.
Baca juga : Wakil Ketua MPR Harap Warga tetap Khusyuk Berpuasa Saat Pandemi
"Tidak ada kesemarakan di jalanan, ruang masjid pun berada dalam keheningan. Suasana baru akan kita rasakan meresapi makna sejati ibadah puasa yang kita jalankan," ucapnya.
"Marhaban ya Ramadan. Selamat menjalankan ibadan puasa, semoga Allah SWT meridhai langkah kita, memberi kekuatan dalam menghadapi cobaan dan memberkahi bangsa Indonesia," tukasnya.
Pemerintah resmi menetapkan 1 Ramadan 1441 Hijriah atau dimulainya ibadah puasa pada Jumat (24/4). Keputusan tersebut diambil melalui sidang isbat yang digelar Kementerian Agama, Kamis (23/4) malam.
"Kami dengan suara bulat menetapkan awal Ramadan 1441 hijriyah jatuh pada esok hari bertepatan dengan hari Jumat 24 April 2020," kata Menteri Agama Fachrul Razi.
Menag juga menyoroti Ramadan tahun ini hadir dalam suasana berbeda saat dunia sedang dilanda pandemi covid-19. Karena itu, ibadah yang biasa dilaksanakan dengan banyak orang atau menciptakan kerumunan ditiadakan sementara. Seperti takbir keliling, pesantren kilat, itikaf, dan salat tarawih di masjid. (OL-7)
Akademisi Rocky Gerung mendatangi Polda Metro Jaya untuk memberikan keterangan sebagai ahli yang dihadirkan pihak Roy Suryo dalam perkara dugaan ijazah palsu Jokowi.
KOMISI Pemberantasan Korupsi (KPK) didesak segera memanggil Presiden ke-7 RI Joko Widodo (Jokowi) untuk diperiksa sebagai saksi dalam perkara dugaan korupsi kuota haji 2023-2024.
KPU menegaskan akan menindaklanjuti putusan Majelis Komisioner Komisi Informasi Pusat (KIP) yang memerintahkan pembukaan dokumen ijazah jokowi dalam proses pencalonan Pemilu 2014 dan 2019.
POLEMIK ijazah Jokowi yang terus berlarut dinilai tidak lagi menyentuh kepentingan publik dan cenderung bergeser menjadi isu politik yang diproduksi berulang.
Lima menteri turut tergugat, yakni Menteri Kehutanan, Menteri Lingkungan Hidup, Menteri ATR/BPN, Menteri ESDM, dan Menteri Investasi dan Hilirisasi.
Profil lengkap Jenderal Gatot Nurmantyo. Simak rekam jejak karier Panglima TNI ke-16, pemikiran Proxy War, hingga peran di gerakan KAMI.
Pengawasan pergerakan harga dilakukan secara koordinasi lintas sektor. Salah satunya mengawasi harga komoditas yang bisa memengaruhi inflasi.
Simak jadwal lengkap awal puasa Ramadan 2026 (1447 H). Cek prediksi tanggal versi Pemerintah, NU, dan penetapan Muhammadiyah serta jadwal libur Lebaran.
Para pelaku usaha di sektor pangan diminta untuk semakin taat menjalankan harga acuan pemerintah jelang Ramadan.
"Kepada para pelaku usaha pangan, mohon harga acuan yang telah ditetapkan pemerintah dapat dipedomani, khususnya selama Ramadan sampai Idulfitri."
Pengenalan puasa yang dilakukan dengan paksaan berisiko menimbulkan tekanan emosional yang berdampak negatif pada kesehatan mental anak.
KENAIKAN harga bahan pokok yang terus berulang setiap memasuki bulan Ramadan kembali menjadi persoalan serius yang membebani masyarakat.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved