Headline

Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.

Prabowo Minta Petugas Bencana Diberikan Penghargaan, Termasuk TNI Polri 

M Ilham Ramadhan Avisena
15/12/2025 19:17
Prabowo Minta Petugas Bencana Diberikan Penghargaan, Termasuk TNI Polri 
Presiden Prabowo Subianto(BPMI Setpres)

Presiden Prabowo Subianto mendorong pemberian penghargaan kepada aparat dan petugas yang bekerja langsung di lapangan dalam penanganan bencana Sumatra. Ia menilai kerja keras dan pengorbanan mereka, yang kerap mempertaruhkan nyawa, harus diakui secara nyata oleh negara.

Prabowo meminta seluruh pejabat terkait untuk melakukan penilaian objektif terhadap kinerja personel yang terjun langsung ke lokasi bencana. Menurutnya, mereka yang menunjukkan dedikasi tinggi perlu diajukan secara resmi agar mendapatkan penghargaan yang layak.

"Saya ingin semua pejabat nilai, anak buah yang bekerja keras di lapangan, saudara-saudara semuanya, dan ajukan kepada saya kita beri penghargaan," ujar Prabowo dalam Rapat Sidang Kabinet Paripurna di Istana Negara, Jakarta, Senin (15/12). 

Presiden secara khusus menugaskan Panglima TNI, para Kepala Staf, dan Kapolri untuk memastikan bentuk penghargaan diberikan kepada prajurit dan anggota kepolisian yang bertugas di medan sulit. Ia mencontohkan pembangunan jembatan darurat di wilayah ekstrem sebagai pekerjaan berisiko tinggi yang pantas mendapat apresiasi.

"Beri penghargaan apakah dia naik pangkat, bekerja bikin jembatan di alam yang susah, itu membahayakan nyawa," tuturnya. 

Selain aparat keamanan, Prabowo juga menyoroti peran tenaga kesehatan yang tetap bertahan di pos pelayanan meski berada dalam kondisi darurat. Ia meminta dokter dan petugas medis yang tidak meninggalkan tugas di lokasi bencana turut mendapatkan penghargaan dari negara.

"Tenaga kesehatan, dokter-dokter, petugas-petugas yang di lapangan yang tidak meninggalkan posnya, itu juga harus dikasih penghargaan," jelasnya. 

Prabowo juga menyampaikan rasa terima kasih dan penghormatan kepada seluruh petugas lapangan yang bekerja untuk rakyat. Ia menyebut dedikasi mereka sebagai sumber kebanggaan dalam menjalankan tugasnya sebagai kepala negara.

"Saya bangga saya sekarang menjadi Presiden Republik Indonesia, saya punya pemerintah, saya punya pembantu-pembantu seperti saudara dan saya punya petugas-petugas di lapangan yang semua bekerja untuk rakyat," pungkas Prabowo. (E-3)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Andhika
Berita Lainnya