Headline
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Kumpulan Berita DPR RI
PEMUDA Katolik menyampaikan dukungan atas pelantikan Komite Eksekutif Percepatan Pembangunan Otonomi Khusus (Otsus) Papua yang diketuai Velix Vernando Wanggai.
Komite itu dibentuk Presiden Prabowo Subianto untuk memperkuat pelaksanaan Otsus agar lebih efektif dan berdampak nyata bagi masyarakat Papua.
Ketua Umum Pemuda Katolik Stefanus Gusma menyebut pembentukan komite tersebut sebagai langkah progresif negara terhadap Papua.
“Kami mengucapkan selamat kepada para tokoh yang tergabung dalam Komite Eksekutif. Ini wujud nyata perhatian Presiden terhadap isu-isu strategis di Tanah Papua. Harapannya, komite dapat bekerja maksimal dan kolaboratif dalam mendukung kerja Wakil Presiden di Badan Pengarah Papua,” ujarnya, Jumat (10/10).
Ketua Gugus Tugas Papua Pemuda Katolik Melkior Sitokdana menilai para anggota komite memahami kompleksitas persoalan Papua.
“Kami berharap ke depan tercipta sinergi antara Komite Eksekutif dan Gugus Tugas Papua Pemuda Katolik untuk memperjuangkan kemajuan dan kesejahteraan masyarakat Papua,” ucapnya.
Sekretaris Gugus Tugas Papua Paula Kocu menambahkan, kehadiran tokoh perempuan dalam komite mencerminkan komitmen terhadap kesetaraan gender.
“Representasi perempuan dalam komite menjadi inspirasi bagi perempuan Papua untuk terus berdaya dan berperan dalam pembangunan. Kami berharap komite juga memperhatikan aspirasi kelompok rentan, terutama masyarakat adat,” tegasnya.
Pemuda Katolik menegaskan siap menjadi mitra strategis pemerintah dalam memperjuangkan keadilan sosial dan pembangunan inklusif di Tanah Papua. (Ndf/M-3)
Dewan Kehormatan MRP pentung untuk menjalankan fungsinya untuk memastikan semua hak asli orang Papua terpenuhi.
Mensesneg, Prasetyo Hadi, menampik anggapan bahwa Presiden Prabowo Subianto memerintahkan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka untuk berkantor di Papua
Selama ini, sektor pertanian di Papua terbebani oleh ongkos pengiriman pupuk yang sangat mahal.
POLRES Mamberamo Raya menangani peristiwa kecelakaan lalu lintas sungai yang terjadi di Sungai Mamberamo dan mengakibatkan tiga orang warga dilaporkan hilang terbawa arus, Jumat (16/1).
Ia menilai tidak adanya kecocokan antara kebijakan pusat dan aspirasi lokal membuat masyarakat merasa diabaikan.
Kondisi ini dipicu oleh aktivitas Bibit Siklon Tropis 91W dan penguatan Monsun Asia yang meningkatkan potensi hujan lebat disertai angin kencang di jalur Jawa, Bali, hingga Nusa Tenggara.
Sepanjang tahun 2025, Kepolisian Daerah Papua mencatat 104 aksi kekerasan yang dilakukan Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB), dengan korban 94 orang meninggal dunia.
Papua merupakan tanah yang sarat dengan nilai-nilai kedamaian
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved