Headline
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Kumpulan Berita DPR RI
Analis komunikasi politik Hendri Satrio menyoroti pernyataan Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan (PDIP) Hasto Kristiyanto kepada kepala daerah terpilih yang berasal dari partainya. Hasto meminta mereka mengikuti visi misi Presiden Prabowo Subianto.
Hendri sepakat dengan pernyataan tersebut. Menurutnya, kepala daerah memang semestinya satu visi dan misi dengan Kepala Negara, meskipun berasal dari parpol lain.
"Kita apresiasi dukungan PDI Perjuangan itu. Menurut saya, sudah seharusnya kepala daerah satu visi dengan presiden," kata pria yang akrab disapa Hensa itu.
Ia menilai pernyataan Hasto itu pun sekaligus menandakan bahwa PDI Perjuangan mengutamakan kepentingan bangsa dan negara dibanding masalah politik. Hal ini juga menjawab bahwa PDIP siap membantu pemerintahan tanpa harus bergabung ke kabinet.
"Ini harus disorot, kalau PDI Perjuangan ini adalah partai yang lagi-lagi, mengutamakan kepentingan bangsa dan negara dibandingkan kepentingan politik," kata Hensa.
Ia berpendapat, seluruh kepala daerah yang terpilih harus mengutamakan kepentingan rakyat dalam bekerja nanti. Tak hanya itu, kata Hensa, para partai politik pun juga harus bekerja sama dalam membentuk kebijakan yang pro rakyat.
"Kepala daerah dan partai-partai politik diharapkan dapat bekerja sama untuk menciptakan kebijakan yang pro-rakyat dan mendukung pembangunan daerah,” pungkasnya. (Z-11)
OTT yang kembali dilakukan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terhadap sejumlah kepala daerah dinilai mencerminkan persoalan struktural dalam sistem pemerintahan daerah.
Bupati Pati Sudewo terjaring OTT KPK hari ini. Simak fakta-fakta lengkap, rekam jejak kasus sebelumnya, kekayaan, hingga kontroversi kebijakan yang pernah memicu protes warga.
Pengalihan kewenangan memilih kepala daerah ke DPRD dinilai akan menggeser sumber legitimasi kekuasaan dari rakyat ke elite politik.
Perludem menilai efisiensi anggaran seharusnya ditempuh melalui digitalisasi pemilu, penyederhanaan tahapan, serta rasionalisasi badan ad hoc.
Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi, Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung, Gubernur Maluku Utara Sherly Tjoanda, dan Gubernur Aceh Muzakir Manaf dinilai bisa tersingkir.
Mada menjelaskan, musyawarah/mufakat hanya bermakna demokratis apabila memenuhi syarat deliberasi, yakni adanya pertukaran gagasan secara setara dan terbuka.
PDI Perjuangan berupaya menekan biaya politik melalui semangat gotong royong dan aturan internal partai.
Ketua DPP PDI Perjuangan Puan Maharani menegaskan bahwa posisi partainya di luar pemerintahan justru menuntut tanggung jawab politik dan moral yang lebih besar dalam menjaga arah pembangunan
Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri menghadiri Rapat Kerja Nasional (Rakernas) yang dirangkaikan dengan peringatan Hari Ulang Tahun ke-53 PDI Perjuangan
KETUA DPP PDI Perjuangan Andreas Hugo Pareira mengatakan wacana pemilihan kepala daerah (Pilkada) melalui DPRD berpeluang dibahas pada rapat kerja nasional (rakernas).
Risma menuturkan, para sopir ambulans kerap bekerja tanpa hari libur, bahkan tetap mengantar pasien pada hari Minggu maupun dini hari.
Ketua DPP PDI Perjuangan Bidang Kesehatan, Ribka Tjiptaning Proletariyati, mengeklaim bahwa hanya PDIP yang memiliki Badan Penanggulangan Bencana (Baguna).
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved