Headline
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Kumpulan Berita DPR RI
MENTERI Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (PMK) Muhadjir Effendy mengatakan upacara peringatan hari ulang tahun (HUT) ke-79 kemerdekaan RI pada 17 Agustus 2024, akan dipimpin oleh Presiden RI Joko Widodo di Ibu Kota Nusantara (IKN), Kalimantan Timur.
Sedangkan di upacara HUT ke-79 RI di Jakarta akan dipimpin oleh Wakil Presiden RI Ma'ruf Amin.
"Ya. (Upacara) sebagian di IKN, sebagian di sini (Jakarta). Kan Pak Presiden yang mimpin (di IKN). Pak wapres yang di sini (Jakarta). Yang di IKN insya Allah di Pak Presiden langsung," kata Muhadjir di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Senin (10/6).
Baca juga : Jokowi: Persiapan HUT Ke-79 RI Sudah Hampir Final
Lebih lanjut, Muhadjir mengatakan nantinya Wakil Presiden Terpilih Gibran Rakabuming Raka akan akan mendampingi Ma'ruf Amin. Sedangkan Presiden RI Terpilih Prabowo Subianto akan mendampingi Jokowi.
Terkait alasan diselenggarakan upacara HUT Ke-79 RI di dua tempat yaitu di Jakarta dan IKN, Muhadjir enggan menjelaskannya.
"Gitu saja kok tanya alasan," kata Muhadjir.
Baca juga : Presiden Jokowi Pastikan Proses Peralihan Pemerintah akan Berjalan Lancar
Nantinya dalam penyelenggaraan HUT ke-79 RI di kedua tempat itu akan diselenggarakan hiburan upacara arak-arakan baik secara langsung maupun hybrid.
"Akomodasi insya Allah sudah siap. Untuk bandara kepastiannya akan pada akhir Juli, akan dipastikan fungsionalnya bandara. Sehingga nanti tamu tidak lewat Balikpapan tetapi mendarat di bandara baru," kata Muhadjir.
Begitu juga dengan kesiapan jalan tol yang dia pastikan aman, namun menunggu kepastian hingga akhir Juli.
Baca juga : Transisi Pemerintahan, Presiden Jokowi akan Masukan Program Prabowo-Gibran dalam RKP
"Tadi laporan Menteri Perhubungan kesiapan sudah di atas 90%," kata Muhadjir. Dia juga mengatakan waktunya cukup untuk sertifikasi untuk bandara butuh sertifikasi.
Muhadjir mengatakan Presiden Jokowi meminta agar para mantan presiden harus mendapatkan perhatian untuk kehadiran di Upacara HUT Ke-79 RI.
"Presiden berpesan para tokoh itu harus mendapat perhatian. Soal nanti (upacara) di sini atau IKN, nanti belakangan," kata Muhadjir.
Daftar menteri yang ikut serta untuk upacara di IKN juga belum terdapat daftarnya, tetapi kemungkinan akan dipecah menjadi dua.
"Termasuk yang upacara di Taman Makam Pahlawan Kalibata, Jakarta, dan di IKN memorial," kata Muhadjir. (Try/P-5)
Selain fokus pada perkantoran, pemerintah juga mulai memetakan pengembangan ekosistem pendukung di luar urusan birokrasi.
ANGGOTA Komisi II DPR RI Muhammad Khozin menilai permintaan Presiden Prabowo Subianto mengenai koreksi desain dan fungsi Ibu Kota Nusantara (IKN) mempercepat pembangunan di IKN
KEPALA Otorita IKN Basuki Hadimuljono menegaskan pembangunan Ibu Kota Nusantara atau IKN di Kalimantan Timur, akan berlanjut hingga 2028. Hal setelah Presiden Prabowo Subianto berkunjung
KEPALA Otorita IKN Basuki Hadimuljono optimistis setelah Presiden Prabowo Subianto mengunjungi Ibu Kota Nusantara atau IKN di Kalimantan Timur.
Penguatan infrastruktur bagi lembaga negara menjadi prioritas utama Presiden saat ini.
IKN dipandang sebagai warisan pemerintahan Joko Widodo yang tidak ingin ditinggalkan begitu saja.
Akankah perlawanan Roy Suryo cs akhirnya bakal kandas nanti?
KOMISI Pemberantasan Korupsi (KPK) didesak segera memanggil Presiden ke-7 RI Joko Widodo (Jokowi) untuk diperiksa sebagai saksi dalam perkara dugaan korupsi kuota haji 2023-2024.
Langkah ini diambil sebagai bentuk kepastian hukum setelah tercapainya kesepakatan antara pihak-pihak yang berperkara.
Setelah adanya permohonan RJ dari para pelapor dan tersangka, serta mempertimbangkan terpenuhinya syarat keadilan restoratif sesuai ketentuan yang berlaku.
Jokowi disebut menanyakan kapan Eggi berangkat ke Malaysia untuk berobat.
Presiden Prabowo Subianto dan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo memberikan atensi terkait penanganan perkara ini.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved