Kamis 02 Februari 2023, 19:02 WIB

Bareskrim Polri Kembali Buka Penyelidikan Kasus Indosurya

Theofilus Ifan Sucipto | Politik dan Hukum
Bareskrim Polri Kembali Buka Penyelidikan Kasus Indosurya

ANTARA FOTO/Galih Pradipta
Direktur Tindak Pidana Ekonomi Khusus Brigjen Whisnu Hermawan

 

BADAN Reserse dan Kriminal Polri kembali membuka penyelidikan kasus dugaan penipuan dan penggelapan Koperasi Simpan Pinjam (KSP) Indosurya. Penyelidik akan mendalami masalah tersebut.

"Sudah (dibuka kembali)," kata Direktur Tindak Pidana Ekonomi Khusus Brigjen Whisnu Hermawan saat dikonfirmasi, hari ini.

Whisnu mengatakan ada beberapa perkara yang penyidik bakal ungkap. Baik itu perkara pokok maupun tindak pidana pencucian uang (TPPU).

Hal itu diamini Kasubdit III TPPU Direktorat Tindak Pidana Ekonomi Khusus (Dittipideksus) Bareskrim Kombes Robertus Yohanes De Deo Tresna Eka Trimana. Robertus menuturkan ada sejumlah tindak pidana yang hendak digali penyidik.

Baca juga: Pakar TPPU Kritik Rendahnya Rampasan Megakorupsi Jiwasraya

"Masih kita koordinasikan dengan JPU (jaksa penuntut umum)," jelas dia.

Sebelumnya, hakim memvonis lepas dua terdakwa kasus dugaan penipuan dan penggelapan Koperasi Simpan Pinjam (KSP) Indosurya. Polri menyatakan siap membuka penyidikan kasus baru terkait dua terdakwa yang dilepaskan hakim, yakni Ketua KSP Indosurya Henry Surya dan Direktur Keuangan Indosurya June Indria.
 
“Itu kan keputusan rapat, laksanakan saja. Bapak Menko Polhukam kan sudah sampaikan negara enggak boleh kalah," kata Kepala Badan Reserse Kriminal Umum (Kabareskrim) Komjen Agus Andrianto dalam keterangan yang dikutip, Minggu, 29 Januari 2023.

Agus telah berkoordinasi dengan Jaksa Agung Muda Pidana Umum (Jampidum) Fadil Zumhana saat rapat bersama Menko Polhukam Mahfud MD. Sehingga, pengusutan kasus memiliki satu tujuan, yakni memberikan efek jera.(OL-4)

Baca Juga

MI/Widjajadi

Jubir Kemenag Sebut Perubahan Cuti Hari Raya Sudah Ada Perhitungannya

👤Naufal Zuhdi 🕔Sabtu 25 Maret 2023, 17:45 WIB
Perubahan cuti bersama hari raya dilakukan karena sudah ada perhitungan yang dipikirkan oleh pihak-pihak...
MI/Duta

Politik Identitas dari Pusat Direplikasi ke Daerah

👤Tri Subarkah 🕔Sabtu 25 Maret 2023, 17:25 WIB
Dalam satu dekade terakhir, retakan akibat eksploitasi, afirmasi, dan negasi terkait identitas yang terjadi di pusat juga melebar sampai di...
MI/Andri Widiyanto

Bawaslu Ingatkan Sanksi Pidana Kampanye di Tempat Ibadah

👤Tri Subarkah 🕔Sabtu 25 Maret 2023, 17:09 WIB
Bawaslu Ingatkan Sanksi Pidana Kampanye di Tempat...

E-Paper Media Indonesia

Baca E-Paper

Berita Terkini

Selengkapnya

Top Tags

BenihBaik.com

Selengkapnya

MG News

Selengkapnya

Berita Populer

Selengkapnya

Berita Weekend

Selengkapnya