Headline
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Kumpulan Berita DPR RI
KOMISI Nasional Hak Asasi Manusia (Komnas HAM) akan memanggil Kadiv Propam Polri Irjen Ferdy Sambo. Komnas HAM merupakan salah satu pihak eksternal dalam tim gabungan yang dibentuk Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo
Pemanggilan untuk permintaan keterangan soal penembakan terhadap Brigadir Nopryansah Yosua Hutabarat yang terjadi di rumah dinas Ferdy Sambo.
"Semua yang menurut kami penting, yang bisa membuat terangnya peristiwa ini akan kami panggil, akan kami dalami," kata Komisioner Komnas HAM Choirul Anam di Mabes Polri, Jakarta, Rabu (13/7).
Selain itu, Komnas HAM juga berpotensi meminta keterangan istri Ferdy Sambo, Putri. Namun, Anam belum dapat memastikan waktu pemanggilan Sambo dan istri. Komnas HAM menunggu kesiapan Irjen Ferdy Sambo.
"Kapan waktunya, kalau saya manggil dia, dia terlalu sibuk misalnya harusnya tiga hari jadi satu bulan enggak bisa kita paksa dong," ujarnya.
Selain Sambo, Komnas HAM juga akan memanggil pihak keluarga Brigadir Yosua dan pelaku penembakan, Bhayangkara Dua (Bharada) RE. Menurutnya, semua pihak yang memiliki kaitan dalam peristiwa akan diminta keterangan.
"Apakah kami akan datang atau kita panggil," ujar Anam.
Komnas HAM juga akan mendengar keterangan masyarakat yang mengetahui insiden tersebut. Menurut dia, semua pihak memiliki hak yang sama secara imparsial.
"Karena kerjanya Komnas HAM harus imparsial, semua pihak boleh memberikan informasi termasuk juga kami akan panggil atau dalami," tandasnya
Di samping itu, Anam mengaku belum bisa menanggapi terkait banyaknya kejanggalan dalam insiden penembakan tersebut. Hanya, dia memastikan Komnas HAM akan mendalami semua potensi yang ada. (OL-8)
Video terbaru mengungkap kronologi penembakan Renee Nicole Good oleh agen ICE di Minneapolis. Korban sempat berkata “saya tidak marah” sebelum ditembak.
Penembakan yang menewaskan Renee Nicole Macklin Good, 37 tahun, pada Rabu lalu kini menjadi sorotan tajam publik dan aparat penegak hukum.
Wali Kota Minneapolis menuding pemerintahan Trump menutup fakta penembakan warga oleh agen ICE dan mendesak penyelidikan independen di tengah protes nasional.
Presiden Trump mengklaim penembakan wanita oleh petugas ICE di Minneapolis adalah bela diri, sementara Gubernur Tim Walz menyebut narasi tersebut sebagai propaganda.
Investigasi penembakan perempuan oleh petugas ICE di Minneapolis terhambat minimnya kamera tubuh. Akankah ada keadilan di tengah kebijakan imigrasi Trump yang keras?
Seorang perempuan tewas ditembak petugas imigrasi (ICE) di Minneapolis setelah diduga mencoba menabrak aparat. Otoritas AS menyebutnya sebagai aksi terorisme domestik.
Ketua Dewan Pers, Komaruddin Hidayat, menegaskan bahwa sinergi antarlembaga merupakan kunci utama agar setiap kasus yang menimpa insan pers dapat diselesaikan secara berkeadilan.
Komnas HAM memastikan penilaian kepatuhan HAM ini akan diperluas ke berbagai wilayah lainnya guna memperkuat akuntabilitas nasional.
Ketua Komnas HAM Anis Hidayah mengatakan pada Senin pagi ini, ada 60 perwakilan keluarga korban yang mengadukan dugaan penyiksaan itu ke pihaknya.
Anis menyebut bahwa penilaian tersebut menggunakan indikator internasional PBB yang telah disesuaikan dengan konteks Indonesia dengan menggunakan 4 pendekatan hak.
SETIAP tanggal 10 Desember, dunia memperingati Hari Hak Asasi Manusia (HAM) sebagai momentum refleksi dan penguatan komitmen terhadap martabat manusia.
Komisi Nasional Hak Asasi Manusia (Komnas HAM) mengingatkan adanya berbagai potensi pelanggaran HAM dalam implementasi KUHAP
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved