Headline
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Kumpulan Berita DPR RI
WAKIL Presiden Ma'ruf Amin menegaskan bahwa situasi politik dan keamanan di Papua tidak boleh mengganggu pembangunan kesejahteraan masyarakat setempat.
Ma'ruf pun, beberapa pekan lalu, telah memanggil Menteri Koordinator Bidang Polhukam Mahfud MD guna memastikan bahwa pembangunan di Bumi Cendrawasih harus terus berjalan.
"Penanganan keamanan dan politik di Papua itu satu soal tersendiri dan pembangunan kesejahteraan itu urusan lain. Jangan sampai pembangunan terhambat oleh persoalan politik dan keamanan. Itu prinsipnya," ujar juru bicara Wakil Presiden Masduki Baidlowi di kantornya, Jakarta, Senin (21/6).
Enam bulan lalu, Wapres diberi tanggung jawab oleh Presiden Joko Widodo untuk mengkoordinasikan langkah-langkah percepatan pembangunan kesejahteraan di provinsi paling timur Indonesia. Sejak saat itu, Ma'ruf pun rajin memanggil menteri-menteri terkait untuk membahas isu tersebut.
"Seperti hari ini, wapres memanggil Menteri Bappenas (Suharso Monoarfa) untuk melakukan koordinasi terkait masalah pembangunan kesejahteraan Papua," tutur Masduki.
Sebelumnya, pada pekan lalu, Ma'ruf juga telah memanggil Menteri Keuangan Sri Mulyani untuk membahas terkait perihal pembiayaan. Setelah menerima penjelasan dari sejumlah menteri, Wapres akan memberikan laporan kepada Presiden dalam rapat terbatas yang rencananya akan digelar dalam waktu dekat.
"Mudah-mudahan pekan depan atau awal Juli. Setelah itu, wapres akan berkunjung ke Papua untuk silaturahim dengan saudara-saudara kita di sana dan segera bisa membangun dan menyejahtrakan mereka," tandas Masduki. (P-2)
Pra
WAKIL Ketua MPR RI, Lestari Moerdijat, mengatakan landasan kerja yang berwawasan lingkungan dan berkelanjutan harus menjadi acuan para pemangku kepentingan dalam pembangunan.
Salah satu dari empat tokoh tersebut berasal dari Indonesia adalah Marine Novita (Co-founder MilikiRumah)
Di tengah upaya pembangunan SDGs, muncul pertanyaan penting mengenai bagaimana sumber daya dapat dimobilisasi untuk menutup kesenjangan pembangunan
Otoritas Palestina meradang lantaran Israel kian memperketat kendali atas Tepi Barat.
Arah pembangunan ke depan harus seiring dengan penataan ulang kawasan hutan yang berfungsi sebagai daerah tangkapan air.
Komitmen ini menjadi penting sehingga memiliki persepsi publik yang kuat dan rekam jejak positif di kalangan masyarakat luas.
Wamendikdasmen Fajar Riza Ul Haq hadir langsung di SMAN 1 Manokwari, Papua Barat, untuk menjadi pembina upacara peringatan Hari Guru Nasional (HGN) 2025, Selasa (25/11).
Penemuan kasus baru Tuberkulosis (TBC) di daerah itu hingga Juli 2025 mencapai 550 kasus, bahkan ada pasien yang sudah menunjukkan resisten obat.
Festival ini menampilkan berbagai atraksi budaya seperti tarian tradisional, musik daerah, dan pameran kerajinan tangan, serta bazar Ekraft UMKM.
Masyarakat Papua Barat mendatangi kantor KPK dan Kejagung untuk melakukan klarifikasi dan memberikan informasi hasil investigasi terkait Gubernur Papua Barat Dominggus Madacan.
BENCANA tanah longsor dan banjir bandang Pegunungan Arfak, tepatnya di Kampung Jim, Distrik Catubouw, Papua Barat menelan belasan korban jiwa.
Jumlah keseluruhan korban dalam peristiwa itu sebanyak 24 orang, terdiri atas lima orang selamat, 16 korban meninggal dunia, sedangkan tiga korban lainnya belum berhasil ditemukan.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved