Headline

Utusan AS mengungkapkan Dewan Perdamaian juga akan beroperasi di wilayah selain Gaza.

Politisi Demokrat Minta Anies Tanggalkan Politik dan Urus Korona

Thomas Harming Suwarta
02/4/2020 16:25
Politisi Demokrat Minta Anies Tanggalkan Politik dan Urus Korona
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan(MI/Susanto)

POLITISI Demokrat Ferdinand Hutahaean mempertanyakan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan yang mengklaim sudah melakukan Pembatasan Sosial Skala Besar (PSBB) jauh sebelum diumumkan pemerintah pusat.

"Memangnya ini lagi kompetisi siapa yang lebih dulu ya? Duhhhh mbok ya tanggalkan dulu politik di situasi berat ini. Jangan pernah menghitung-hitung yang sudah kau lakukan untuk rakyat karena rakyat melihat hasil bukan melihat kata-kata. Korban makin banyak," cuit Ferdinand melalui akun Twitter @FerdinandHaean2, Kamis (2/4).

Politisi Partai Demokrat Ferdinand Hutahaean. (MI/Bary Fathahilah)

Baca juga: ​​​​​​​Angka di Lapangan Tinggi, Anies Minta Tes Covid Diperluas

Presiden Joko Widodo (Jokowi) pada Senin (30/3) menetapkan status PSBB bisa berlaku di Indonesia dalam rangka percepatan penanganan virus korona (covid-19).

Baca juga: Sangat Mengkhawatirkan, Anies: 401 Warga Meninggal

Hal itu tertuang dalam Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 21 Tahun 2020 tentang yang diteken pada 31 Maret 2020.

Baca juga: Ini Makna, Kriteria, dan Aturan Lengkap PSBB

Presiden Joko Widodo sebelumnya memerintahkan daerah untuk melakukan pembatasan berskala besar. Gubernur DKI Anies Baswedan menyebut Jakarta telah melakukan hal tersebut lebih dulu.

"Seperti kita ketahui tadi bapak Presiden memberikan arahan mengenai pembatasan sosial berskala besar dan itu sesuai dengan undang-undang nomor 6 tahun 2018 tentang karantina kesehatan, Jakarta dua pekan ini sudah melaksanakan," ujar Anies dalam konferensi pers di Balaikota, Senin (30/3/2020). (X-15)

Berita Lainnya