Headline

Indonesia optimistis IEU-CEPA akan mengerek perdagangan hingga Rp975 triliun.

Fokus

Tiga sumber banjir Jakarta, yaitu kiriman air, curah hujan, dan rob.

Kejagung Periksa Lima Direktur Terkait Kasus Jiwasraya

M. Iqbal Al Machmudi
22/1/2020 11:56
Kejagung Periksa Lima Direktur Terkait Kasus Jiwasraya
Kepala Pusat Penerangan Hukum (Kapuspenkum) Kejagung Hari Setiyono.(Theofilus Ifan Sucipto/Medcom)

KEJAKSAAN Agung (Kejagung) kembali memeriksa sejumlah saksi terkait kasus megakorupsi pengelolaan keuangan dan dana investasi PT Asuransi Jiwasraya (Persero). Kali ini, Kejagung periksa 9 saksi 5 diantaranya merupakan Direktur.

"Ada sembilan orang yang diperiksa hari ini," kata Kepala Pusat Penerangan dan Hukum (Kapuspenkum) Kejagung Hari Setiyono di Gedung Bundar Kejaksaan Agung, Jakarta Selatan, Rabu (22/1).

Lima Direktur tersebut yakni Direktur Maxima Integra, Joko Hartono; Direktur Utama PT Ciptadana Securities, Ferry Budiman; Direktur Milenium Capital Managemen, Fahyudi Djaniatmadja; Direktur PT GAP Asset Management, Muhammad Karim; Direktur PT GAP Asset Management, Soehartanto.

Baca juga : Eks Dirut Jiwasraya Ditetapkan Tersangka

Empat saksi yang dihadirkan ialah Koordinator Marketing PT OSO Manajemen Investasi, Ita Puspo; Mantan Bagian Pengembangan Dana PT Asuransi Jiwasraya (Persero), Lusiana; Mantan Kepala Divisi Investasi 2009 PT Asuransi Jiwasraya (Persero), Dony S Karyadi; dan PT Jasa Capital Managemen Rudolfus Pribadi Agung Sujagad.

Hingga saat ini Kejaksaan Agung terus melakukan pemeriksaan ke sejumlah saksi yang dipanggil untuk menggali keterangan dan penyidikan. Hingga kini saksi yang sudah dipanggil sebanyak 76 orang. (Iam/OL-09)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Deri Dahuri
Berita Lainnya
Opini
Kolom Pakar
BenihBaik