Headline

Gibran duga alih fungsi lahan picu tanah longsor di Cisarua.

Unggul di Jawa Barat, Jokowi Minta Pendukungnya tak Terlena

Rudy Polycarpus
11/4/2019 18:45
Unggul di Jawa Barat, Jokowi Minta Pendukungnya tak Terlena
Capres nomor urut 01 Joko Widodo menyapa para simpatisan saat kampanye terbuka di Gedung PLUT, Cikembar, Kabupaten Sukabumi(MI/Ramdani)

CALON Presiden Joko Widodo (Jokowi) optimistis bisa membalikan keadaan di Pilpres 2019. Pasalnya, berdasarkan survei internalnya, perolehan sudah Jokowi-Ma'ruf Amin sudah meninggalkan pasangan Prabowo Subianto-Sandiaga Uno. Di Pilpres 2014, Jokowi yang berpasangan dengan Jusuf Kalla hanya meraih 40,22% suara di Jawa Barat.

"Karena survei terakhir, kita sudah 4% di atas mereka. Insya Allah di Provinsi Jawa Barat kita akan menang," ujarnya disambut gegap-gempita pendukungnya yang memenuhi Gedung Bazul Ashyab, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, Kamis (11/4).

Kendati demikian, ia berharap para pendukungnya tidak terlena. Ia justru mendorong pendukung dan simpatisannya bekerja lebih keras lagi. Salah satu pekerjaan utama ialah meluruskan hoaks dan fitnah yang banyak memengaruhi elektabilitas Jokowi-Amin di Jawa Barat.

Beberapa contoh berita bohong yang disebut Jokowi di antaranya ialah pendidikan agama dihapus, azan akan dilarang, dan legalisasi perkawinan sejenis. "Kalau ada tetangga atau teman kita terpengaruh, tolong diluruskan, tolong dijelaskan," ujarnya.

Selain didampingi Iriana Joko Widodo, hadir juga Wakil Ketua Tim Kampanye Nasional (TKN) Moeldoko, Wakil Ketua TKN Abdul Kadir Karding dan Ketua TKD Sukabumi Agus Mulyadi. (OL-6)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Astri Novaria
Berita Lainnya