Headline

Koruptor mestinya dihukum seberat-beratnya.

Fokus

Transisi lingkungan, transisi perilaku, dan transisi teknologi memudahkan orang berperilaku yang berisiko.

Pertamina Resmikan Komunitas Pengguna Skuter PertaScooter

Mediaindonesia.com
11/9/2022 18:12
Pertamina Resmikan Komunitas Pengguna Skuter PertaScooter
peresmian komunitas pengguna skuter PertaScooter(Dok. Pertamina)

GRUP Pertamina Holding bersama dengan Sub Holding resmi meluncurkan komunitas penggemar Scooter yang diberi nama PertaScooter (Pertamina Scooter). Komunitas ini bertujuan untuk Menyatukan Perwira Pertamina dan Purnawira Pertamina dari berbagai afilisasi Holding-Sub Holding Pertamina Grup.

Ketua Umum PertaScooter Dwi Rianto mengatakan, komunitas PertaScooter akan ikut berperan dalam memberikan product knowledge, dan informasi program positif Pertamina kepada masyarakat umum, serta berpartisipasi dalam pengembangan branding produk di Pertamina Grup. 

Salah satunya memberikan pengetahuan kepada Masyarakat dan memastikan bahwa produk Pertamina dapat diterapkan pada semua jenis kendaraan bermotor khususnya Scooter. 

"Komunitas ini juga akan merekatkan persatuan dan persaudaraan antar Perwira Pertamina termasuk Purnawira Pertamina" ujarnya pada saat acara Announcement dan Rolling Thunder Komunitas PertaScooter di Jakarta, Minggu (11/9). 

Announcement dan Rolling Thunder PertaScooter diwarnai dengan pengenalan visi dan misi komunitas, launching web Pertascooter hingga kegiatan Rolling Thunder dari gedung Patra Jasa ke gedung Pertamina. Ke depan, PertaScooter berkomitmen untuk terus menyelenggarakan kegiatan yang memberi manfaat positif bagi anggota, perusahaan serta lingkungan sosial masyarakat. 

Baca juga : Carsome Luncurkan Carsome Certified Lab Terbesar di Asia Tenggara

M Haryo Yunianto selaku Pelindung di komunitas PertaScooter menambahkan, selain merekatkan persatuan dan persaudaraan sesama anggota komunitas, Perta Scooter juga senantiasa menjunjung tinggi semangat kebersamaan dan keragaman, mendukung program organisasi, serta akan menjadi sarana untuk memberikan informasi serta pengembangan produk Pertamina Group. 

"Kami mengundang seluruh Perwira Pertamina serta Purnawira Pertamina penggemar Scooter untuk bergabung, tanpa memandang suku, agama, ras, dan golongan," paparnya. 

Sebelum adanya komunitas PertaScooter, para penggemar Scooter di lingkungan Pertamina telah membentuk komunitas-komunitas kecil dan melakukan tour bersama. Pada 7 Agustus 2022 lalu, komunitas ini menyelenggarakan Short Touring Pertama dengan para peserta antara lain PatraScooter, Gas Vespa Club, ScooterSukaSuka, Papaskut, dan lain sebagainya. 

"Dengan animo dan telah terbentuknya komunitas penggemar Scooter di lingkungan Pertamina, terdapat gagasan untuk mempersatukan komunitas tersebut dalam wadah yang lebih besar berbentuk Pertamina Scooter," lanjut Rianto.

PertaScooter terbuka bagi seluruh penggemar Scooter di lingkungan Pertamina. Seluruh perwira dan purnawira Pertamina dapat bergabung tanpa syarat styling maupun jenis scooter tertentu. "Racey or classic yang penting asik and Let The good Time Roll," pungkas Rianto. (RO/OL-7)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Ghani Nurcahyadi
Berita Lainnya