Headline

Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.

Fajar/Fikri Melaju ke 16 Besar Australia Terbuka 2025

Khoerun Nadif Rahmat
18/11/2025 21:54
Fajar/Fikri Melaju ke 16 Besar Australia Terbuka 2025
Fajar Alfian/Muhammad Shohibul Fikri.(DOK PBSI)

GANDA putra Indonesia Fajar Alfian dan Muhammad Shohibul Fikri memastikan langkah ke babak 16 besar Australian Terbuka 2025.

Fajat/Fikri menaklukkan wakil Malaysia, Lau Yi Sheng dan Lim Tze Jian, dua gim langsung 21-15 dan 21-10 di Quaycenter, Sydney, Selasa (18/11).

Pertandingan sempat berlangsung ketat pada gim pertama. Fajar menuturkan bahwa perubahan laju shuttlecock membuat mereka perlu beradaptasi lebih cepat. 

"Jadi tadi banyak rally yang lumayan menguras tenaga. Kami juga tadi harus siap di defense nya, jangan terburu buru untuk menyerang," ujarnya.

Fajar menambahkan bahwa fokus utama mereka bukan pada perburuan tiket World Tour Finals meski sadar peluang masih terbuka. 

"Kami memang harus mencapai target yang tinggi bila ingin lolos ke World Tour Finals tapi kami tidak mau memikirkan itu karena takutnya menjadi beban," kata Fajar.

"Kami baru bertanding delapan turnamen, kami akan berusaha sekuat tenaga untuk lolos ke sana tapi yang terpenting adalah kami mau menikmati pertandingan demi pertandingan di sini," imbuhnya. (I-3)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Budi Ernanto
Berita Lainnya