Headline
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Kumpulan Berita DPR RI
ATLET master Ockben Saor Sinaga akan mewakili Indonesia pada ajang World Police and Fire Games (WPFG) 2025 yang akan berlangsung di Birmingham, Alabama, Amerika Serikat. Perwira menengah Polri berpangkat AKBP itu akan tergabung dalam tim Polri yang berlaga di WPFG pada 27 Juni hingga 6 Juli 2025.
Pada kejuaraan yang mempertemukan personel kepolisian dan pemadam kebakaran dari seluruh dunia itu, Ockben akan turun di empat nomor cabang atletik yaitu lari 100 meter, 200 meter, lompat jauh, dan lompat jangkit.
Walau usianya sudah 56 tahun, semangat Ockben untuk bersaing di level dunia tetap menyala. Dia menyambut tantangan persaingan yang bakal ketat.
"Persaingannya ketat, terutama dari polisi Amerika Serikat, Prancis, Italia, dan Brasil," kata Ockben di Stadion Madya GBK, Jakarta, Senin (16/6).
WPFG merupakan ajang olahraga internasional dua tahunan yang mempertandingkan beragam cabang olahraga. Perlombaan tersebut bak Olimpiade dengan peserta khusus polisi dan pemadam kebakaran.
Ockben akan berangkat menjadi bagian dari kontingen Polri. Selain atletik, kontingen juga mengikuti cabang olahraga lainnya yaitu atletik, renang, taekwondo, judo, golf, bola voli, dan basket.
Ockben yang juga Wakil Ketua Umum Persatuan Atletik Master Indonesia (PAMI) kerap mengikuti kejuaraan tersebut. Dia pernah menorehkan medali perunggu pada WPFG edisi 2019 di Chengdu, Tiongkok.
Ockben bakal mengandalkan nomor lari 100 meter yang menjadi tumpuannya. Waktu terbaik yang pernah ditorehkannya ialah 13,46 detik. Dia berharap bisa melewati catatan tersebut.
"Satu tahun terakhir saya persiapan intensif dan sekarang fokus untuk meningkatkan fisik jelang keberangkatan," ujar Ockben.
Dia dijadwalkan bertolak ke Negeri Paman Sam pada 24 Juni. Pelepasan resmi kontingen Polri rencananya oleh Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo pada 20 Juni. (M-3)
TIM judo Polri menyumbangkan 10 medali, 6 emas, 1 perak, dan 3 perunggu dalam ajang World Police And Fire Games (WPFG) 2025 di Birmingham, Alabama, Amerika Serikat (AS).
Pengamat kepolisian Bambang Rukminto menyoroti kasus Bripda Muhammad Rio, mantan personel Satuan Brimob Polda Aceh, yang diketahui bergabung dengan pasukan tentara bayaran di Rusia
Desersi adalah tindakan meninggalkan tugas atau dinas tanpa izin pimpinan dalam jangka waktu tertentu dengan maksud untuk tidak kembali lagi.
WACANA penempatan Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) di bawah kementerian kembali mencuat ke ruang publik.
KPK telah menjalankan aturan pada KUHAP baru tersebut. Yakni tidak lagi menampilkan lima tersangka saat konferensi pers kasus dugaan suap pegawai pajak.
Optimisme ini mencakup pergeseran budaya dari militeristik menuju civilian policing (kepolisian sipil) yang lebih mengedepankan pelayanan publik.
LEMBAGA Bantuan Hukum (LBH) Jakarta menilai jika kepolisian memproses laporan soal Mens Rea Pandji Pragiwaksono berpotensi membuat citra Polri negatif.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved