Headline
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Kumpulan Berita DPR RI
SILAT Perisai Diri bersama induk organisasinya Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) diharapkan mampu menguasai dunia. Hal itu disampaikan Wakil Ketua KONI Jawa Timur Deddy Suhajadi, saat memberi sambutan dalam Musyawarah Nasional XXV 2023 Keluarga Silat Nasional Indonesia Perisai Diri di STIESIA Hotel Surabaya, Jumat malam (10/11).
“Jadi Perisai Diri tidak hanya memikirkan organisasinya sendiri, tetapi bagaimana memikirkan juga Perisai Diri bersama perguruan-perguruan anggota IPSI lainnya agar bisa menguasai dunia,” kata Deddy.
Ia menjelaskan, pencak silat dapat menguasai dunia karena pencak silat sudah terbukti menjadi kekuatan tersendiri bagi kontingen Indonesia di Asian Games 2018. Cabang olahraga budaya bangsa ini menyumbangkan 14 medali emas dan satu perunggu. Jumlah medali emas itu hampir separuh dari total perolehan emas Indonesia saat itu, yakni 31 emas, 24 perak, dan 43 perunggu, sehingga membawa Merah Putih berada di urutan keempat klasemen akhir perolehan medali.
Baca juga : Dwi Soetjipto Kembali Pimpin Silat Perisai Diri
Sementara itu Musyawarah Nasional Keluarga Silat Nasional (Kelatnas) Indonesia Perisai Diri (PD) XXV 2023 berlangsung hangat dan penuh rasa kekeluargaan berlangsung 10-12 November 2023. Munas itu dihadiri 38 pengurus daerah dan dua Komisariat Luar Negeri, yakni dari United Kingdom (UK) dan Timor Leste.
Munas dibuka oleh Ketua Umum Kelatnas PD Periode 2020-2023, Prof. Dr. Ir. H. Dwi Sutjipto, M.M, diawali dengan hening bersama yang dipimpin Ketua Dewan Pendekar, Hari Soejanto.
Dwi Soetjipto berharap munas ini mampu menghasilkan kepengurusan yang lebih baik.
Baca juga : 681 Pesilat Berebut Kualifikasi PON Aceh di Kejurnas di Solo
“Rela berkorban untuk keberlangsungan, perkembangan dan kemajuan Perisai Diri ke depan. Perisai Diri sebagai beladiri asli Indonesia yang didirikan oleh Bapak RMS Dirdjo Atmodjo, menjadi tanggungjawab kita semua anggota untuk melestarikan dan mengembangkannya. Pencak silat ini kita sudah membuktikan mampu mengharumkan nama bangsa dan negara,” tutur Dwi yang kini menjabat Kepala Satuan Kerja Khusus Pelaksana Kegiatan Usaha Hulu Minyak dan Gas Bumi (SKK Migas).
Ia juga mengingatkan, kepada para pendekar, pelatih dan seluruh anggota Perisai Diri untuk terus meningkatkan mutu dan kualitas teknik pencak silat yang dimiliki Perisai Diri.
“Kita harus punya core sendiri. Perguruan lain juga punya core sendiri. Tidak perlu kita harus terimbas oleh nomor-nomor pertandingan yang sebenarnya bukan menjadi core kita agar kualitas teknik Perisai Diri tetap terjaga,” ujarnya.
Baca juga : Hajar Murid Hingga Tewas, Empat Pelatih Silat Jadi Tersangka
Dari arena yang dilanjutkan pada Sabtu pagi (11/11) Dwi Soetjipto melaporkan pertanggungjawaban kepengurusan 2019 – 2023. Mayoritas pengurus daerah menerima laporan pertanggungjawaban itu dan kembali mengusulkan Dwi Soetjipto untuk tetap menjabat sebagai ketua umum periode berikutnya.
“Itulah suara mayoritas. Saya sendiri berharap Dik Dwi (Dwi Soetjipto) bersedia memimpin kembali Kelatnas Perisai Diri dengan berbagai pertimbangan dan kondisi saat ini. Apalagi sampai saat ini juga belum ada figure yang berani mencalonkan diri,” ujar Ketua Dewan Pendekar, Hari Soejanto.
Silat Perisai Diri didirikan tanggal 2 Juli 1955 di Surabaya. Perguruan silat ini merupakan perguruan yang paling aktif menggelar kejuaraan dan sudah berkembang di 11 negara. Tercatat Perisai Diri telah menggelar kejuaraan dunia hingga 10 kali, kejuaraan nasional antar perguruan tinggi hingga 27 kali, dan kejuaraan nasional antar-pelajar hingga enam kali. Mayoritas anggotanya adalah pelajar dan mahasiswa. (RO/Z-7)
Tata kelola organisasi yang profesional dan pemenuhan standar global menjadi harga mati yang tidak bisa ditawar jika ingin melangkah lebih jauh di level internasional.
Martina Ayu Pratiwi dan Muhammad Zidane sama sama mengoleksi dua emas pada hari pertama.
Saat ini, pengurus sepak takraw sudah ditetapkan, yaitu Pengurus Besar Persatuan Sepak Takraw Seluruh Indonesia (PB PSTI) periode 2025-2029 yang dipimpin Ketua Umum Surianto.
KOMITE Olimpiade Indonesia (KOI) dan Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) mengakui telah menyepakati secara bersamaan soal target SEA Games 2025.
Menteri Pemuda dan Olahraga Erick Thohir meminta masukan dari Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Pusat terkait program deregulasi aturan di Kementerian Pemuda dan Olahraga.
ISFEX 2025 digelar di ICE BSD 6-9 November, menghadirkan 100 exhibitor dan turnamen olahraga internasional untuk dukung ekosistem olahraga nasional.
WAKIL Ketua Komisi VIII DPR RI, Singgih Januratmoko, menegaskan bahwa kejadian penampilan goyang biduan di panggung peringatan Isra Mikraj di Banyuwangi, Jawa Timur bukan masalah sepele.
KETUA PP Muhammadiyah, Anwar Abbas, sangat menyesalkan adanya acara menyanyi dan berjoget seusai acara peringatan Isra Mikraj Nabi Muhammad SAW.
PENGAMAT Sosial dari Universitas Indonesia (UI), Rissalwan Habdy Lubis, memberikan penjelasan soal polemik penampilan biduan di panggung peringatan Isra Mikraj di Banyuwangi, Jawa Timur.
SEKELOMPOK anak muda dari perguruan silat diamankan polisi karena melakukan konvoi yang meresahkan warga dan pengendara lain di Sidoarjo, Jawa Timur.
Menurut Heru, puso terjadi secara tersebar dan sebagian besar berlangsung pada Oktober 2025, saat tanaman padi telah memasuki masa panen.
Jawa Timur miliki Sekolah Rakyat terbanyak, sebanyak 26 Sekolah Rakyat telah beroperasi, menjadikan Jawa Timur sebagai provinsi dengan jumlah SR terbanyak secara nasional.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved