Headline

Koruptor mestinya dihukum seberat-beratnya.

Fokus

Transisi lingkungan, transisi perilaku, dan transisi teknologi memudahkan orang berperilaku yang berisiko.

Aksi Irving tak Mampu Selamatkan Nets

Rahmatul Fajri
24/10/2019 20:30
Aksi Irving tak Mampu Selamatkan Nets
Shoting Brooklyn Nets Kyrie Irving (depan) melakukan layup saat menghadapi Minnesota Timberwolves di NBA.(AFP/ EMILEE CHINN )

SHOOTING guard Kyrie Irving  tampil apik dalam debutnya bersama Brooklyn Nets. Saat menghadapi Minnesota Timberwolves dalam kompetisi bola basket NBA pada Kamis (24/10), Irving tampil dominan dengan mencetak 50 poin.

Sayangnya, aksi mantan pemain Cleveland Cavaliers dan Boston Celtics itu tidak cukup untuk menghindari Nets dari kekalahan. Dalam laga itu Nets harus kalah 126-127 melalui overtime.

Baca juga: Carter akan Berlaga di NBA untuk Musim Ke-22

Bagi Irving, dengan torehan 50 poin ini, ia mencatatkan beberapa rekor.

Irving tercatat sebagai pemain Nets pertama yang mencetak 50 poin pada laga debut. Rekor sebelumnya dipegang D'Angelo Russell pada tahun 2017 dengan mencetak 30 poin.

Irving tercatat sebagai pemain debutan pertama yang mampu mencetak 50 poin di kompetisi NBA. Sebelumnya, rekor itu dipegang Kiki Vandeweghe pada tahun 1984.

Meski mencatatkan rekor apik, Irving gagal di detik akhir mencetak angka. Pada kedudukan 127-126, satu tembakan dari Irving bisa membawa timnya merengkuh kemenangan perdana musim ini. Namun, usahanya gagal.

"Tugas belum selesai. 50 poin hanyalah angka, itu bernilai, tapi tidak juga ketika kamu tidak meraih kemenangan," ujar Irving.

Sementara itu, center Timberwolves, Karl-Anthony Towns tampil dominan dengan mencetak double-double. Ia menorehkan 36 poin dan 14 assist. (AFP/Faj/A-3)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Maulana
Berita Lainnya
Opini
Kolom Pakar
BenihBaik