Headline

PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.

Aek Doras Meluap Kembali, Warga Sibolga Julu Diminta Waspada

Januari Hutabarat
02/1/2026 12:35
Aek Doras Meluap Kembali, Warga Sibolga Julu Diminta Waspada
Luapan Sungai Aek Doras terlihat menggenangi kawasan bantaran sungai di Kelurahan Sibolga Julu, Kota Sibolga, Jumat (2/1), menyusul hujan deras yang mengguyur wilayah tersebut.(MI/Januari Hutabarat)

HUJAN deras yang kembali mengguyur Kota Sibolga membuat Sungai Aek Doras di Kelurahan Sibolga Julu meluap, Jumat (2/1). Kondisi ini memicu kekhawatiran warga yang bermukim di sepanjang bantaran sungai.

Luapan sungai terjadi di tengah intensitas hujan yang cukup tinggi, memicu keresahan warga yang khawatir banjir kembali merendam permukiman mereka.

Tobing, 44, warga Sibolga Julu, meminta pemerintah segera mengambil langkah antisipatif untuk mencegah dampak yang lebih besar. “Kami berharap ada tindakan cepat dari pemerintah agar tidak terjadi hal-hal yang membahayakan keselamatan warga,” ujarnya.

Hal senada disampaikan Ipul, warga setempat lainnya. Ia mendesak agar normalisasi Sungai Aek Doras segera dilakukan. Menurutnya, pendangkalan sungai menjadi salah satu penyebab utama luapan air setiap kali hujan deras turun. “Normalisasi sungai sangat penting demi keselamatan warga yang tinggal di sekitar bantaran,” katanya. (JH/E-4)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Putri yuliani
Berita Lainnya
Opini
Kolom Pakar
BenihBaik