Headline
Setelah menjadi ketua RT, Kartinus melakukan terobosan dengan pelayanan berbasis digital.
Setelah menjadi ketua RT, Kartinus melakukan terobosan dengan pelayanan berbasis digital.
F-35 dan F-16 menjatuhkan sekitar 85 ribu ton bom di Palestina.
BENCANA hidrometeorologi seperti banjir, tanah longsor dan angin puting beliung melanda sejumlah kabupaten, seperti Bone, Sinjai, Bulukumba, Jeneponto dan Bantaeng di Sulawesi Selatan (Sulsel) pada Sabtu, (5/7). Beruntung, hingga saat ini, belum ada laporan mengenai korban jiwa.
Di Kabupaten Bone, tujuh kecamatan terendam banjir, termasuk Cenrana, Ulaweng, Ponre, Mare, Tonra, Salomekko, dan Kajuara. Jembatan gantung yang menghubungkan Desa Lappoase dengan Desa Bulu Tanah di Kecamatan Kajuara juga dilaporkan hanyut terbawa arus.
Pasi Ops Kodim 1407/Bone, Lettu Inf Akhyar Budiman, menyatakan bahwa banjir masih berlangsung hingga pukul 13.00 Wita, dengan dampak yang meliputi lapangan bola, perumahan warga, jalan, dan persawahan. Pendataan jumlah kartu keluarga yang terdampak masih dilakukan.
Sementara itu, di Kabupaten Sinjai, dikepung bencana, mulai dari angin puting beliung, longsor dan banjir. Angin puting beliung menerjang Pulau Burung Lohe, merusak empat rumah warga di Desa Pulau Buhung Pitue, Kecamatan Pulau Sembilan.
Kapolsek Pulau Sembilan, Ipda Sudirman, mengonfirmasi bahwa tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini, meskipun kerusakan cukup parah terjadi pada atap dan dinding rumah.
Tidak hanya itu longsor juga terjadi, membuat akses Jalan Poros Sinjai-Malino terputus di Desa Gantareng, Kecamatan Sinjai Tengah. Longsor terjadi akibat hujan deras di lokasi tersebut.
"Itu jalan terputus dan tidak bisa dilewati di Kompang, Desa Gantareng. Harus turunkan alat berat untuk evakuasi material longsor," kata Kepala Pelaksana BPBD Sinjai Budiaman
Longsor juga terjadi di Desa Biji Nangka, Kecamatan Sinjai Borong. Pihaknya melaporkan ada 2 warga yang luka akibat bencana tersebut.
"Di Desa Biji Nangka 2 orang mengalami luka tertimpa longsor dan tertimpa runtuhan bangunan. Mereka semua dilarikan ke puskesmas terdekat," katanya.
Bahkan Budiaman mengatakan, sejumlah wilayah di Sinjai juga diterjang banjir. Banjir terjadi di Kecamatan Sinjai Utara yang merendam Kelurahan Balangnipa, Bongki, Lappa, dan Biringere. Banjir juga terjadi di Desa Panaikan, Kecamatan Sinjai Timur Desa dan Desa Puncak, Kecamatan Sinjai Selatan.
Di Kabupaten Bulukumba, hujan deras yang mengguyur sejak Jumat malam hingga Sabtu siang menyebabkan banjir di beberapa titik. Genangan air meluap dari sungai-sungai di kawasan kota dan merambah permukiman, menyoroti kerentanan infrastruktur air di wilayah tersebut.
Di Kabupaten Jeneponto, lima orang dari satu keluarga terjebak banjir di Desa Bonto Tiro, Kecamatan Rumbia. Rumah panggung yang mereka tempati hampir hanyut terbawa arus.
Kepala Pelaksana BPBD Jeneponto, Andi Patappoi, melaporkan bahwa satu orang lanjut usia dilarikan ke puskesmas, namun semua korban berhasil dievakuasi dalam keadaan selamat.
BPBD Jeneponto juga mencatat adanya titik banjir baru di Desa Rumbia, yang disebabkan oleh tingginya curah hujan, meskipun belum ada laporan kerusakan fasilitas umum.
Sementara itu, di Kabupaten Bantaeng, meskipun banjir terjadi di empat kecamatan, Kepala BPBD Bantaeng, Irfan Jafar, menyatakan bahwa kondisi saat ini masih aman.
Empat kecamatan yaitu Kecamatan Bantaeng, Bissappu, Eremerasa dan Uluere. Tapi yang cukup parah terjadi di Kecamatan Bantaeng dan Bissapu, dengan ketinggian air mencapai satu meter lebih di beberapa lokasi.
Hujan yang terus menerus menjadi penyebab utama terjadinya banjir, dengan ketinggian air mencapai satu meter di beberapa lokasi. Pemerintah setempat telah mendirikan dapur umum untuk membantu warga yang terdampak. (H-3)
Pemprov Sulsel luncurkan Program Pelayanan Kesehatan Bergerak untuk layani daerah terpencil seperti Selayar dan Pangkep, hadirkan dokter spesialis dan layanan mobile.
Berdasarkan data, hanya sekitar 27% irigasi di Sulsel yang dalam kondisi baik, sementara 41% mengalami kerusakan sedang hingga berat dan sisanya mengalami kerusakan ringan.
Gubernur Sulawesi Selatan Andi Sudirman Sulaiman mengalokasikan anggaran senilai Rp20 miliar kepada Pemerintah Kabupaten Takalar.
GUBERNUR Sulawesi Selatan, Andi Sudirman Sulaiman, secara resmi meluncurkan 27 armada Bus Trans Sulsel pada Senin (14/7), di Jembatan Toraja, Center Point of Indonesia (CPI) Kota Makassar.
DARI semua kabupaten yang dilanda bencana hidrometeorologi di Sulawesi Selatan, Kabupaten Sinjai, yang terparah, lantaran dikepung angin puting beliung, longsor, dan banjir.
PEMERINTAH Provinsi Sulawesi Selatan terus memperkuat komitmennya dalam menanggulangi stunting dan malnutrisi.
KEPALA Dinas Kesehatan Provinsi Sulawesi Selatan Ishaq Iskanda, Sabtu (21/6) mengatakan Tim Terpadu Dinas Kesehatan Sulawesi Selatan (Sulsel) menemukan satu kasus suspek Covid-19.
Meskipun lokasi pemantauan sempat diguyur hujan deras, kondisi cuaca mulai membaik.
WAKIL Ketua Komisi VI DPR RI Nurdin Halid, melakukan kunjungan kerja ke Daerah Pemilihan (Dapil) II Sulawesi Selatan.
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved