BANJIR yang melanda sejumlah kabupaten di Kalimantan Selatan mulai surut dan para pengungsi telah kembali ke rumahnya masing-masing. Hingga Kamis (9/3), banjir terpantau masih merendam sebagian wilayah di Kabupaten Banjar dan Hulu Sungai Utara.
Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Banjar Warsita mengatakan saat ini banjir masih melanda 6 kecamatan dari sebelumnya 11 kecamatan. "Ketinggian banjir pun sudah jauh berkurang dan para pengungsi sebagian besar sudah pulang," tuturnya.
Enam kecamatan itu adalah Astambul, Sungai Tabuk, Martapura, Martapura Timur, Martapura Barat dan Cintapuri Darussalam.
Baca juga: Petani Sigi Gagal Panen Karena Sawah Terendam Banjir
Di 6 kecamatan itu ada 69 desa dan kelurahan yang masih terdampak. Sebanyak 10.632 rumah warga masih tergenang dengan ketinggian air kurang dari setengah meter. Meski mulai surut, Pemkab Banjar masih memberlakukan status tanggap darurat hingga sepekan ke depan.
Sementara Plt Kepala BPBD Hulu Sungai Utara, Mochamad Arifil, mengatakan sebagian wilayah terutama di sepanjang DAS di Hulu Sungai Utara masih terendam banjir. "Sungai Negara di bagian hilir kondisinya masih banjir, sedangkan Sungai Balangan dan sungai Tabalong yang alirannya ke Hulu Sungai Utara sudah normal," tuturnya.
Baca juga: Pemkot Bekasi Perbanyak Polder Air untuk Cegah Banjir
Banjir di Hulu Sungai Utara merendami sedikitnya 2.400 rumah pada 40 desa di 9 kecamatan meliputi Amuntai Selatan, Amuntai Tengah, Amuntai Utara, Babirik, Sungai Pandan, Banjang, Haur Gading, Danau Panggang, dan Sungai Tabukan.