Headline
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Kumpulan Berita DPR RI
KEMENTERIAN Pertanian RI berkomitmen untuk terus memfasilitasi generasi milenial terjun menjadi petani dan berwirausaha pertanian.
Dalam berbagai kesempatan, Menteri Pertanian RI Syahrul Yasin Limpo selalu meyakinkan bahwa pertanian adalah bisnis yang menjanjikan. "Generasi Z juga harus bisa mengikuti perkembangan dari zaman, harus berani menjadi petani yang modern atau mendirikan startup pertanian,” tegas Syahrul.
Kepala Badan Penyuluhan dan Pengembangan SDM Pertanian Kementan (BPPSDMP) Dedi Nursyamsi juga menegaskan bahwa pertanian harus didukung kalangan milenial sebagai generasi muda.
“Mendukung upaya pemerintah melakukan regenerasi petani sekaligus melahirkan pengusaha muda pertanian yang berdampak sosial dan ekonomi bagi masyarakat pertanian Indonesia,” tegas Dedi.
Direktur Politeknik Pembangunan Pertanian (Polbangtan) Bogor melakukan kunjungan lapangan ke Kabupaten Subang, sebagai salah satu lokasi program YESS PPIU Jawa Barat. Monitoring usaha terhadap salah satu penerima manfaat di Subang yang saat ini sedang berkecimpung dalam Bisnis Budidaya Pisang Cavendish.
Kunjungan kerja ini dilakukan dalam rangka koordinasi pelaksanaan program YESS di Subang, diantaranya membahas program kerja selama 1 tahun kedepan bersama dengan Kepala Dinas Pertanian Subang dan didampingi Tim DIT Kabupaten Subang.
Dalam kunjungan kali ini, Direktur Polbangtan Bogor sekaligus menghadiri dan membuka kegiatan Pelatihan Pengurusan Ijin Usaha dan Sertifikat Halal bagi penerima manfaat Program YESS dan Kelompok Wanita Tani setempat yang dilaksanakan di BPP Subang sebagai BDSP Program YESS.
“Pengurusan izin berusaha dan sertifikat halal sangat penting dalam menunjang kemajuan usaha karena sebagai izin layak atas produk yang dibuat dan sebagai nilai tambah dalam pemasaran produk”, ujar Syaifuddin, dalam keterangannya, Selasa (7/3/2023).
Syaifuddin berharap bahwa dengan hadirnya YESS di Kabupaten Subang dapat memberikan manfaat yang lebih bagi pemuda tani milenial di Subang dan memotivasi pemuda-pemuda lain agar tertarik, berminat, dan bergabung di dunia pertanian dalam rangka regenerasi petani. (N-13)
Amran menilai, praktik penyelundupan pangan sebagai tindakan yang mencederai kepentingan bangsa dan petani.
WAKIL Menteri Pertanian (Wamentan), Sudaryono, memastikan stok dan harga sapi hidup di tingkat produsen tetap terkendali menjelang Natal dan Tahun Baru (Nataru) hingga Lebaran tahun depan.
Kementan juga mendiseminasi naskah kebijakan berjudul “Regenerasi Petani untuk Percepatan Pencapaian Swasembada Pangan Berkelanjutan.
PEMERINTAH dalam hal ini Kementerian Pertanian (Kementan) memastikan harga sapi hidup di tingkat peternak tetap terkendali menjelang Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 (Nataru).
Mentan Andi Amran Sulaiman menegaskan pemerintah tidak akan mentolerir pelaku usaha pangan yang menjual komoditas di atas HET jelang Nataru
KEMENTERIAN Pertanian (Kementan) akan merehabilitasi 436,99 hektare lahan cabai di Sumatra Utara (Sumut) yang terdampak bencana banjir dan longsor.
SEORANG petani milenial sekaligus pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) mampu mengolah kopi arabika hingga menyebar ke penjuru Tanah Air, bahkan ke mancanegara seperti Jepang.
Sebagai seorang milenial, Brili Agung Zaky Pradika, 35, tidak jengah disebut sebagai petani. Pemuda asal Banyumas, Jawa Tengah itu membuktikan usahanya yang moncer di sektor pertanian.
PETANI milenial Rustan Abu Bakar selama ini mengolah ubi jalar menjadi keripik. Seiring berjalannya waktu, Rustan merasa harus ada perkembangan terhadap usahanya.
Petani milenial dicari! Daftar sekarang & raih sukses di bidang pertanian modern. Panduan lengkap cara daftar, syarat, & peluangnya di sini!
Kementan menerima kunjungan delegasi forum kerja sama Selatan-Selatan dan Triangular (SSTC) untuk berdialog mengenai pelaksanaan program pemberdayaan generasi muda di pertanian
PROGRAM Youth Entrepreneurship and Employment Support Services (YESS) Badan Penyuluhan dan Pengembangan SDM Pertanian, Kementerian Pertanian (Kementan). Petani muda
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved