Headline
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Kumpulan Berita DPR RI
PETANI milenial Rustan Abu Bakar selama ini mengolah ubi jalar menjadi keripik. Seiring berjalannya waktu, Rustan merasa harus ada perkembangan terhadap usahanya selama ini. Ia tidak ingin terpaku hanya di satu titik melakukan hal yang sama berulang-ulang.
Gayung pun bersambut. UPT Pelatihan Balai Besar Pelatihan Pertanian (BBPP) Lembang, menyelenggarakan pe(KAK), di BP3K Kecamatan Gununghalu Kabupaten Bandung Barat (KBB), Kamis (12/6/2025).
Ia datang ke acara tersebut dan menyerap banyak ilmu baru. “Setelah datang ke sini saya jadi dapat insight baru terutama berkaitan dengan usaha yang saya geluti di bidang budidaya dan pengolahan ubi jalar," ujarnya dalam keterangan, Sabtu (14/6/2025).
Rustam yang bergelut di hilirisasi komoditas ubi jalar menyampaikan apresiasinya untuk kegiatan konsultasi agribisnis.
“Selama ini saya mengolah ubi jalar menjadi keripik dan setelah berkonsultasi dengan widyaiswara BBPP Lembang jadi mengetahui produk-produk turunan lainnya yang bisa saya kembangkan untuk pengolahan ubi jalar, seperti bolu dan es krim dari ubi,” tutup Rustan.
Konsultasi agribisnis dihadiri 46 petani di wilayah Kecamatan Gununghalu yang menggeluti aneka usahatani komoditas padi, jagung, hortikultura, perkebunan, perikanan, peternakan dan hilirisasi komoditas pertanian.
Kepala BBPP Lembang, Ajat Jatnika, mengatakan pihaknya membangun dan mengembangkan konsultasi agribisnis sebagai salah satu standar pelayanan di Balai Besar Pelatihan. Ajat menjelaskan, BBPP Lembang berkomitmen kuat meningkatkan kompetensi SDM pertanian.
“Salah satu pelayanan publik yang kami laksanakan mendukung kompetensi SDM pertanian melalui Konsultasi Agribisnis. Ini upaya kami dalam pengembangan inkubator agribisnis sebagai pendukung penyelenggaraan pelatihan,” tutur Ajat.
Kegiatan KAK kali ini dihadiri widyaiswara BBPP Lembang spesialisasi budidaya pertanian, pascapanen dan pengolahan hasil pertanian dan sosial ekonomi pertanian. Hadir pula petugas dari Inkubator Agribisnis dan pengelola perpustakaan BBPP Lembang.
Kepala Bidang Prasarana dan Penyuluhan Pertanian Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian (DKPP) KBB, Suherman, menyambut baik kerja sama BBPP Lembang dengan DKPP KBB karena menjadi ajang silaturahmi dan klinik agribisnis bagi petani di wilayah KBB.
Kegiatan konsultasi agribisnis ini sejalan dengan imbauan dari Menteri Pertanian (Mentan), Andi Amran Sulaiman. Amran selama ini terus mengingatkan pentingnya pangan bagi manusia.
"Jika tidak ada pangan, tidak ada kehidupan. Tanpa pangan, negara bisa bubar sehingga sangat penting kita jaga pangan," ucap Amran.
Kepala Badan Penyuluhan dan Pengembangan SDM Pertanian (BPPSDMP), Idha Widi Arsanti, mengatakan hal terpenting untuk meningkatkan pertanian adalah dengan meningkatkan kualitas SDM. “Kementerian Pertanian melalui BPPSDMP juga terus mengupayakan peningkatan SDM di bidang pertanian,” kata Santi. (I-1)
Guru Besar Institut Pertanian Bogor (IPB), Dwi Andreas Santosa, mengingatkan pemerintah, dalam hal ini Kementerian Pertanian, untuk berhati-hati dalam menyusun tata kelola pangan 2026.
Hilirisasi ayam terintegrasi bertujuan menyejahterakan peternak melalui kepastian bibit (DOC) yang terjangkau, peningkatan daya saing, dan kestabilan usaha.
Kementerian Pertanian mulai bergerak memulihkan ribuan hektar lahan pertanian yang rusak akibat bencana hidrometeorologi di Sumatra Barat (Sumbar).
Kisruh tata niaga daging sapi impor kembali mencuat. Sejumlah pengusaha daging mendatangi Kementerian Pertanian untuk mempertanyakan kebijakan kuota impor daging sapi.
MEMASUKI 2026 pemerintahan Kabinet Merah Putih terlihat sedang euforia merayakan pencapaian swasembada beras 2025.
Ketua Bidang Lingkungan Hidup dan Kehutanan PP Kesatuan Aksi Mahasiswa Muslim Indonesia (KAMMI), Aulia Furqon, menyampaikan apresiasi atas capaian swasembada beras 2025.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved