Headline
Pemerintah tegaskan KPK pakai aturan sendiri.
KEPALA Badan Pembinaan Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) DKI Jakarta, Syaefuloh Hidayat mengaku belum mempelajari lebih detail terkait beras produksi PT Food Station Tjipinang Jaya yang tidak sesuai standar mutu premium.
Dirinya irit bicara saat ditanya awak media perihal kasus yang menimpa BUMD binaan Pemprov DKI Jakarta itu. Pasalnya, Kementerian Pertanian (Kementan) buka suara soal adanya respons terkait temuan kualitas beras produksi PT Food Station Tjipinang Jaya.
"Saya pelajari dulu ya, kalau saya sudah tau saya pasti cerita," ujar dia singkat di kawasan Taman Menteng Jakarta Pusat, Kamis (17/7)
Diketahui, Kepala Biro Komunikasi dan Layanan Informasi, Moch Arief Cahyono mengatakan sampel beras dari Food Station telah diuji di lima laboratorium yang berbeda.
Hasil pengujian menunjukkan bahwa sejumlah merek beras seperti Alfamidi Setra Pulen, Beras Premium Setra Ramos, dan lainnya tidak memenuhi syarat mutu beras premium sebagaimana standar yang telah ditetapkan.
Teprisah Kepala Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan dan Pertanian (KPKP) DKI Jakarta, Hasudungan Sidabalok menanggapi hasil uji coba laboratorium yang dilakukan Kementerian Pertanian (Kementan) soal dugaan beras oplosan dari PT Food Station Tjipinang Jaya yang menyebut tidak sesuai standar mutu.
Ia mengatakan bahwa Dinas KPKP melakukan uji sampel terhadap 15 beras produksi Food Station sebagai pembanding dari hasil Kementan. Menurutnya hasil uji sampel akan keluar pada Jumat (18/7).
"Iya biar mereka yang klarifikasi ya dan sebagai pembanding kami juga periksa 15 sampel tambahan," ujar Hasudungan saat dikonfirmasi, Kamis (17/7).
"Kemungkinan besok (hasil uji sampel)," tambahnya. (Far/M-3)
Diharapkan dengan adanya perbaikan, perubahan, Food Station akan menjadi yang lebih baik, lebih bagus, dan bisa berkompetisi dengan BUMD lain.
FS akan mendistribusikan 10 ribu ton beras SPHP atau beras medium dan beras premium secara bertahap ke ritel-ritel di Jakarta untuk menstabilkan harga serta menyediakan stok beras
Food Station hari ini akan mendistribusikan 1.000 ton beras komersial ke seluruh ritel di Jabobetabek secara bertahap.
PROGRAM pangan bersubsidi untuk masyarakat tertentu di Jakarta diadakan kembali digelar, mulai 25 Januari 2024 nanti di lokasi-lokasi gerai Perumda Pasar Jaya lima wilayah kota.
DPRD Desak BUMD DKI Buat Kanal Pengaduan Masalah Kualitas, Buntut Beras Oplosan
Salah satu BUMD yang diproyeksikan Pramono untuk menjual sahamnya ke publik adalah PT Bank DKI. Pramono menargetkan Bank DKI mulai IPO dalam satu tahun ke depan.
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved