Headline
Utusan AS mengungkapkan Dewan Perdamaian juga akan beroperasi di wilayah selain Gaza.
Utusan AS mengungkapkan Dewan Perdamaian juga akan beroperasi di wilayah selain Gaza.
Kumpulan Berita DPR RI
PERUM Bulog Kantor Wilayah Nusa Tenggara Timur (NTT) secara masif menggelontorkan beras ke pasar tradisional untuk mencegah penaikan harga beras. Beras untuk stabilisasi pasokan dan harga pangan (SPHP) tersebut juga disalurkan ke pasar moderen, Rumah Pangan Kita (RPK) atau Toko Pangan Kita (TPK), serta melalui operasi pasar secara langsung di tingkat eceran.
"Terkait penjualan beras SPHP, rata-rata penjualan untuk pedagang yang sudah menjadi mitra bulog di Pasar Naikoten, Oeba, Kuanino, dan Oesapa mencapai 60 ton sehari," ujar Humas Perum Bulog Kantor Wilayah NTT, Aprilia di Kupang, Kamis (2/2).
Menurutnya, setiap hari pedagang pasar membeli beras di kantor Bulog kualitas medium seharga Rp8.600 per kilogram. "Nantinya, para pedagang bisa menjual beras dengan harga maksimal atau sesuai harga eceran tertinggi (HET) beras medium yang ditetapkan Permendag sebesar Rp9.950/kg, namun para pedagang rata-rata menjualnya dengan harga Rp9.500/kg," ujarnya.
Aprilia menambahkan, pedagang yang menjual beras bulog, sudah punya komitmen dan membuat pernyataan tidak akan menjaul beras di atas HET yang ditetapkan tersebut.
Adapun, efektivitas dari kegiatan SPHP ini akan dimonitoring Perum Bulog bersama satgas pangan, dinas perdagangan dan perindustrian serta dinas pertanian, tim pengendali inflasi daerah (TPID) provins, kabupaten dan kota dan juga dinas ketahanan pangan kabupaten dan kota. (OL-15)
Tanah longsor terjadi pada Kamis (22/1) sore akibat curah hujan tinggi yang mengguyur wilayah tersebut sejak pagi hari.
Sebuah pertikaian keluarga berujung pada tewasnya seorang pria berusia 55 tahun, berinisial MG di Rumah Adat Gendang Palit. Korban diduga menjadi korban penganiayaan oleh tiga keponakan.
Penundaan pelayaran ini sejalan dengan peringatan dini cuaca maritim yang dikeluarkan Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Stasiun Meteorologi Maritim Tenau Kupang.
PULUHAN siswa Sekolah Dasar Inpres (SDI) di Pilau Flores, Nusa Tenggara Timur (NTT), harus menempuh proses belajar di gedung yang rusak parah.
Dunia usaha di Nusa Tenggara Timur (NTT) menunjukkan optimisme kuat memasuki awal 2026, seiring meningkatnya investasi dan membaiknya aktivitas ekonomi pada akhir 2025.
BMKG tetapkan status SIAGA hujan ekstrem di NTT dan hujan sangat lebat di Jawa pada 19 Januari 2026 akibat Siklon Nokaen dan dua bibit siklon.
Adapun total bantuan yang telah disalurkan mencapai sekitar 353,5 ribu ton beras dan 70,7 juta liter minyak goreng.
DI tengah klaim Presiden Prabowo Subianto tentang swasembada beras, harga beras premium di sejumlah pasar tradisional di Priangan Timur justru merangkak naik.
MENTERI Pertanian Andi Amran Sulaiman menyampaikan Indonesia hampir dipastikan dapat melakukan ekspor beras tahun ini.
BADAN Pangan Nasional (Bapanas) mengungkapkan bahwa surplus beras nasional melonjak signifikan hingga 243,2% dalam kurun empat tahun terakhir.
Ketua Bidang Lingkungan Hidup dan Kehutanan PP Kesatuan Aksi Mahasiswa Muslim Indonesia (KAMMI), Aulia Furqon, menyampaikan apresiasi atas capaian swasembada beras 2025.
KEBERHASILAN swasembada pangan di Kabupaten Lamongan, Jawa Timur, merupakan kerja seluruh petani Lamongan.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved