Headline
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Kumpulan Berita DPR RI
KELOMPOK relawan Sahabat Ganjar akan menggelar event Hackathon 2022 bertemakan Building And Empowering Indonesia, Peran Mahasiswa dalam Pembangunan Indonesia melalui Mobile App yang Inovatif. Kompetisi ini akan dilaksanakan pada 8 Mei 2022 di Yogyakarta.
Sahabat Ganjar berharap kompetisi itu akan melahirkan beragam usaha rintisan baru pada bidang teknologi yang diharapkan mampu berkembang dan mendongkrak kemajuan bangsa.
Kompetisi hackathon ini diikuti oleh mahasiswa yang berdomisili di wilayah Jawa Tengah dan Daerah Istimewa Yogyakarta. Mahasiswa yang memiliki kompetensi di bidang Progammer dan Develop dapat mendaftar tanpa dipungut biaya alias gratis.
Pendaftaran Hackathon yang dibuka secara online ini akan dimulai sejak 18 April-3 Mei 2022. Peserta Hackathon akan memperebutkan total hadiah sebesar Rp.22.500.000 dan perangkat laptop.
“Peserta dapat mendaftar secara online di link ebsite resmi Sahabat Ganjar yaitu https://sahabatganjar.com/hackathon2022 hingga 3 Mei 2022,” ujar Indah Cahyani, Humas DPP Sahabat Ganjar dalam keterangannya, Senin (18/4).
“Tentunya hanya peserta yang memenuhi syarat seperti, merupakan mahasiswa atau mahasiswi aktif setingkat D3, D4, dan S1 yang dapat mengikuti kompetisi Hackathon ini, “ lanjut Indah.
Baca juga : Sahabat Ganjar Jaring Talenta Teknologi Gen Z Lewat Kompetisi se-Solo Raya
Adapun syarat lengkap yang tertulis di situs resmi Sahabat Ganjar sebagai berikut. Adapun persyaratan untuk mengikuti Hackathon dari Sahabat Ganjar, pertama, peserta merupakan mahasiswa/i aktif setingkat D3/D4/S1.
Syarat Kedua, setiap universitas boleh mengirimkan lebih dari 1 tim, setiap timnya beranggotakan 3 orang. Ketiga, peserta wajib mengikuti seminar.
Peserta juga wajib membuat dan mengirimkan proposal yang akan dipersentasikan dihadapan tim juri. Adapun proposal tersebut dikirimkan dengan format file menggunakan doc atau docx melalui email [email protected] dengan format pengiriman dengan subject Hackathon2022_NamaTim_NamaKampus
"Untuk informasi selengkapnya, calon peserta dapat menghubungi nomor admin panitia 0899-7558-8823 dan 0812-9253-0354," paparnya.
Lebih lanjut Indah menjelaskan, kompetisi Hackathon 2022 bertemakan 'Building And Empowering Indonesia' sendiri merupakan upaya Sahabat Ganjar untuk memfasilitasi berkembangnya usaha rintisan baru di Indonesia.
“Kami berharap dari kompetisi ini akan melahirkan pemuda pemudi kreatif dalam bidang teknologi. Kemudian hasilnya dapat diimplementasikan dalam kehidupan masyarakat Indonesia agar terwujud Indonesia yang unggul di masa depan,” pungkas Indah. (RO/OL-7)
Harga cokelat melonjak akibat krisis kakao. Startup Prefer hadirkan bubuk cokelat tanpa kakao yang lebih murah 50% dan ramah lingkungan.
Banyak yang belum menyadari bahwa Indonesia telah memproduksi ponsel untuk dipasarkan secara internasional. Produk tersebut hadir melalui Unplugged, sebuah startup.
STARTUP kecerdasan buatan (AI) asal Indonesia, Zarfix, resmi menjadi sorotan internasional setelah tampil dalam ajang 'Take Off Istanbul' di Istanbul, Turki.
Di tengah pesatnya pertumbuhan ekonomi digital Indonesia yang kerap diukur lewat valuasi dan pendanaan, MDI Ventures menghadirkan perspektif berbeda.
Tokyo X-Hub 2025 mengundang 10 startup Jepang yang berbasis di Tokyo untuk mengeksplorasi pasar Indonesia.
Diskusi berfokus pada bagaimana Indonesia dan Australia dapat memperkuat kolaborasi di bidang teknologi, kewirausahaan, dan inovasi.
Menyambut perayaan Tahun Baru Imlek 2026, INNSiDE by Melia Yogyakarta menghadirkan promo makan malam spesial bertajuk A Taste of Prosperity.
Tutup aktivitas tambang ilegal yang menggunakan alat berat di dalam kawasan
Genpro berkomitmen menciptakan ekosistem pengusaha yang tidak hanya naik kelas secara finansial.
AKSI menolak Pilkada tak langsung yang mana pemilihan lewat DPRD digelar oleh BEM Nusantara DIY di Gedung DPRD Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).
JUMLAH uang kartal yang keluar (outflow) dari Bank Indonesia Daerah Istimewa Yogyakarta kepada perbankan dan masyarakat, selama periode Desember 2025 tercatat sebesar Rp1,34 triliun
MENUTUP libur Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 bandara Adisutjipto Yogyakarta resmi mengakhiri Posko Pelayanan Angkutan Udara pada hari Senin (5/1).
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved