Headline

PRESIDEN Amerika Serikat (AS) Donald Trump telah menetapkan tarif impor baru untuk Indonesia

Fokus

MALAM itu, sekitar pukul 18.00 WIB, langit sudah pekat menyelimuti Dusun Bambangan

Kades Terpilih Desa Sibandang Apresiasi Aksi Unjuk Rasa Damai

Kisar Rajagukguk
29/11/2021 21:40
Kades Terpilih Desa Sibandang Apresiasi Aksi Unjuk Rasa Damai
Panitia Pemilihan memeriksa suhu tubuh calon pemilih saat pelaksanaan Pilkades Serentak, di Kabupaten Serang, beberapa waktu lalu.(Ant/Asep Fathulrahman)

KEPALA Desa (Kades) terpilih  Desa Sibandang, Kecamatan Muara,  Kabupaten Tapanuli Utara, Hurrican Jamaru Rajagukguk mengapresiasi aksi puluhan pengunjuk rasa yang berjalan damai di Kantor Camat Muara.

Sebab, dengan aksi tersebut kepopularitasan Desa Sibandang akan lebih populer di level kabupaten, provinsi, maupun nasional.

"Terimakasih kepada puluhan demonstran yang telah mengenalkan Desa Sibandang," ujar Hurrican menanggapi aksi puluhan demonstran di Kantor Camat Muara, Senin (29/11).

Ia mengatakan, puluhan demonstran Desa Sibandang layak diacungi jempol. Sebab, selama unjuk rasa tidak terjadi hal-hal yang tidak dikehendaki. Aparat penegak hukum Polri dan TNI pun tidak disibukkan.

Kepada masyarakat Desa Sibandang, Hurrican meminta untuk bersatu dan kembali melakukan rutintas.

" Pemilihan Kepala Dsa bukan untuk memecah belah. Tetapi adalah lebih membangun demokrasi, memilih calon kepala desa yang dianggap mampu mensejaterakan warga masyarakatnya dimasa akan datang, " kata dia.

Menurut Hurrican kehadiran puluhan demonstran sangat bermanfaat buat dirinya membenahi inprastruktur Desa Sibandang.

"Kehadiran puluhan demonstran begitu spesial. Karena itu, saya mengajak para demonstran mendukung rencana pembangunan Desa Sibandang baik jangka pendek, menengah, dan jangka panjang," ujar Hurrican.

Seperti diketahui, Hurrican Jamaru Rajagukguk, SE, maju dalam kancah pemilihan Kepala Desa Sibandang, 23 Nopember 2021. Dalam pemilihan Hurrican meraih 276 suara. Sementara rivalnya incumbent Fakter T. Sinaga hanya mampu mengumpulkan 214 suara.

Buntut kekalahan ini, puluhan pendukung Fakter unjuk rasa ke Kantor Camat Muara, Senin (29/11).

Terkait demo ini, Camat Muara Mitsu Gultom mengundang seluruh pihak yang terlibat langsung dalam pemilihan Kepala Desa "Besok, Selasa (30/21),  kami menghadap Camat di kantornya," ucap Hurrican.

Pemilihan Kepala Desa Sibandang dipantau  Kementerian Dalam Negeri melalui Direktur Jenderal Bina Pemerintahan Desa, Yusharto Huntoyungo (OL-13)

Baca Juga: Kapolda Sumut Pantau Langsung Pilkades di Tapanuli Utara

 



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Muhamad Fauzi
Berita Lainnya
Opini
Kolom Pakar
BenihBaik