Kepala Suku dan TNI Kibarkan Bendera Merah Putih di Gunung Bagarek

Basuki Eka Purnama
09/4/2021 07:26
Kepala Suku dan TNI Kibarkan Bendera Merah Putih di Gunung Bagarek
Kepala Suku Kurulu Mabel bersama prajurit Satgas TNI Yonif PR 432 membentangkan Bendera Merah Putih di Puncak Gunung Bagarek.(ANTARA/HO-Pendam XVII/Cenderawasih)

KEPALA suku Kurulu bersama personel Satgas TNI Yonif Para Raider 432 Kostrad, yang dipimpin Letda Inf Permadi Permana, mendaki puncak Gunung Bagarek untuk membentangkan Bendera Merah Putih yang berukuran 3 meter x 6 meter di ketinggian 2.071 di atas permukaan laut (Mdpl) Distrik Kurulu Kabupaten Jayawijaya, Provinsi Papua.

Danpos Kurulu Letda Inf Permadi, dalam keterangan resmi, Jumat (9/4) dini hari, mengatakan meski membawa balok-balok kayu dan diiringi angin
yang kencang tidak menyurutkan semangat anggota Satgas TNI Pos Kurulu bersama kepala suku untuk menaiki gunung demi berkibarnya Sang Saka Merah Putih di ketinggian 2.071 Mdpl.

Baca juga: Guru SD Tewas Tertembak, Disdik Papua Lakukan Antisipasi

"Semangat luar biasa yang kami tunjukan merupakan perwujudan rasa nasionalisme yang tinggi terhadap bangsa dan Negara Kesatuan Republik Indonesia dan untuk menunjukan kepada masyarakat bahwa tanah Papua merupakan bagian dari NKRI yang tidak dapat dipecah belah oleh sekelompok orang atau organisasi manapun," ucap Letda Inf Permadi Permana

Kepala Suku Mabel mengatakan ia sangat bangga dan terharu kepada TNI atas kebersamaannya dan semangatnya menanamkan rasa nasionalisme untuk warga distrik Kurulu.

"Kami sangat bangga dan terhormat dengan adanya Bendera Merah Putih di atas gunung di Distrik kami. Ini membuktikan kami, masyarakat Papua, merupakan bagian dari Bangsa Indonesia dan kami sangat cinta kepada Negara Kesatuan Republik Indonesia," ungkap Mabel seusai membentangkan
Merah Putih di puncak Gunung Bagarek. (Ant/OL-1)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya