Headline

Indonesia optimistis IEU-CEPA akan mengerek perdagangan hingga Rp975 triliun.

Fokus

Tiga sumber banjir Jakarta, yaitu kiriman air, curah hujan, dan rob.

3 Ribu Vaksin Tahap Pertama Diprioritaskan bagi bagi Nakes Cimahi

Depi Gunawan
05/1/2021 21:02
3 Ribu Vaksin Tahap Pertama Diprioritaskan bagi bagi Nakes Cimahi
Ilustrasi.(ANTARA)

Pemkot Cimahi akan menerima 3.000 vaksin Covid-19 Sinovac yang pendistribusiannya sudah dilaksanakan secara serentak dari Bio Farma, Kota Bandung. Dari ribuan dosis tahap pertama yang bakal diterima, rencananya akan diprioritaskan bagi tenaga kesehatan (nakes) yang berjuang dalam penanganan Covid-19 di Cimahi.

"Kita mendapatkan kuota 3.000 vaksin, seluruhnya akan digunakan untuk para tenaga kesehatan," kata Plt Wali Kota Cimahi, Ngatiyana, Selasa (5/1).

Sedangkan vaksin bagi Aparatur Sipil Negara (ASN) dan masyarakat umum, lanjut Ngatiyana, akan diberikan pada tahap berikutnya, sambil menunggu arahan dari pemerintah pusat. "Yang penting sekarang kita sudah mendapat jatah untuk tenaga kesehatan. Kalau ASN dan masyarakat, nanti akan menyusul," terangnya.

Pendistribusian vaksin yang langsung dikawal ketat pihak berwajib ini kini masih berada di provinsi. Rencananya, untuk pendistribusian ke kabupaten/kota baru akan dilakukan pada 14-21 Januari 2021.

"Sekarang masih di provinsi, nanti pertengahan bulan baru didistribusikan ke daerah. Sementara untuk penyuntikan, jadwalnya akan dilaksanakan pada 22 Januari 2021," ungkap Kepala Dinas Kesehatan Kota Cimahi, Pratiwi.

Dia menjelaskan, pihaknya sendiri awalnya mengajukan sekitar 3.500 dosis vaksin akan tetapi yang disetujui hanya sebanyak 3.000 dosis saja. Sebelum dilakukan penyuntikan, pihaknya akan lakukan pelatihan kepada vaksinator dari setiap Puskesmas di wilayah Cimahi.

"Dalam waktu dekat akan ada pelatihan vaksinator bagi tenaga Puskesmas, tetapi hanya beberapa orang saja yang akan dilatih," tambahnya. (DG/OL-10)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Denny parsaulian
Berita Lainnya