Headline
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Kumpulan Berita DPR RI
JALUR provinsi yang menghubungkan Peureulak, Kabupaten Aceh Timur-Blang Kejeren, Kabupaten Gayo Lues, sejak tiga hari terakhir tertimbun longsor. Hal itu terjadi karena tertutup sedimen tanah londor lereng perbukitan di lintasan KM 50, Desa Lelis, Kecamatan Serbajadi Lokop, Kabupaten Aceh Timur.
Akibatnya, arus transportasi angkutan darat dari Aceh Timur ke Gayo Lues atau sebaliknya terhenti. Puluhan mobil angkutan umum atau truk barang tidak bisa melanjutkan perjalanan sehingga harus balik arah.
Dari penelusuran Media Indonesia, Sabtu (12/12), jalur tesebut merupakan lintasan alternatif yang berhubungan langsung antara kabupaten kawasan Timur dan Utara Aceh dengan wilayah Tengah serta Tenggara Acen misalnya Kabupaten Gayo Lues. Keperluannya antara lain untuk mengangkut hasil pertanian atau perkebunan antar wilayah. Jalur ini juga untuk memasok barang dari kawasan pantai tur Aceh ke Kabupaten Pedalaman Gayo Lues.
Maskur, tokoh masyarakat Kecamatan Pining, Kabupaten Gayo Lues. Pihaknya mengharapkan ratusan meter kubik sedimen tanah longsor yang menutupi badan jalan di KM 50 dari arah Aceh Timur trenut segera dibersihkan.
Walaupun jalur itu banyak melintasi pengunungan tinggi dan jurang sangat dalam, tapi sangat bermanfaat terhadap aktivitas perekonomian warga. Apalagi banyak angkutan umum dan pasokan berbagai barang kebutuhan diangkut melalui jalur tersebut.
Warga juga kecewa dengan Pemerintah Provinsi Aceh yang sampai berhari-hari belum menangani ganguan arus lalulintas akibat longsor. Bahkan pihak terkait dengan mudah beralasan tidak bisa membawa alat berat pengeruk longsor karena tidak bisa dilalui mobil angkutan jenis trado.
"Hanya dengan alasan tidak bisa dialui mobil trado untuk angkut alat berat, seolah sudah lepas tanggung jawab pejabat berwenang," sesal warga Aceh Timur lainnya. (OL-13)
Baca Juga: Komisi III DPR Akan Kawal Kasus Rizieq Agar Transparan
Tidak ada lagi seragam sekolah yang tersisa di Jamat. Siswa mengenakan pakaian warna-warni seadanya hasil pemberian donatur.
Merujuk dari terakhir pemerintah, bencana banjir dan longsor akhir November 2025 lalu menyebabkan 208.693 unit rumah di Aceh rusak.
Bencana banjir dan tanah longsor yang melanda sejumlah wilayah di Aceh pada akhir November lalu meninggalkan dampak serius bagi petani, pekebun, dan petambak.
Keterisolasian ini memaksa harga durian di tingkat petani terjun bebas. Durian ukuran sedang yang biasanya dihargai Rp8.000 per buah, kini hanya bernilai Rp2.500 per buah.
MENTERI Pendidikan Dasar dan Menengah, Abdul Mu'ti, mengatakan masih ada siswa korban bencana banjir Aceh yang belajar di tenda pengungsian.
Menariknya di Kabupaten Pidie, Provinsi Aceh sekarang lahir ide baru dan patut diacungkan jempol. Ini bisa jadi inovasi untuk menyikapi dunia pendidikan.
Seiring berjalannya penanganan, akses di ruas Tarutung–Sibolga kini mulai pulih dan kembali dapat dimanfaatkan. Pemulihan usai banjir ini memberikan dampak bagi aktivitas harian.
Terbukti, dengan diperbaikinya salah satu akses di lingkungan KITB tersebut. Sehingga, mempermudah mobilitas untuk menuju KITB dari Banyuputih menuju Kedawung di KEK Industropolis Batang.
BNPB memastikan seluruh akses jalan dan jembatan nasional di Aceh telah pulih secara fungsional, sesuai target yang ditetapkan Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat
Warga melewati jalan yang tertimbun longsor di Kampuang Pitameh, Padang, Sumatra Barat.
ruas jalan dan jembatan terdampak banjir serta tanah longsor di wilayah Sumatra Barat (Sumbar) masih menjadi kendala utama dalam penanganan darurat dan distribusi bantuan
UPAYA pembukaan jalur utama yang menghubungkan Kota Medan di Sumatra Utara menuju Aceh Tamiang, Aceh, usai terkena bencana banjir mulai menunjukkan perkembangan positif.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved