Headline

Presiden Prabowo berupaya melindungi nasib pekerja.

Fokus

Laporan itu merupakan indikasi lemahnya budaya ilmiah unggul pada kalangan dosen di perguruan tinggi Indonesia.

2 Warga Mabar Positif Covid-19 Klaster Gowa

John Lewar
20/5/2020 16:30
2 Warga Mabar Positif Covid-19 Klaster Gowa
ilustrasi covid-19(123rf.com)

Ada dua warga kabupaten Manggarai Barat (Mabar) Nusa Tenggara Timut (NTT) yang dinyatakan positif covid-19. Mereka masuk dalam klaster Gowa.

Juru bicara covid-19 Kabupaten Mabar Ismail Surdi membenarkan hal tersebut.

Dia mengungkapkan berdasarkan data, dari 48 sampel yang diperiksa di RSUD W.Z Johanes Kupang dilaporkan sebanyak 3 sampel dinyatakan terkonfirmasi positif covid-19.

"Dua orang berasal dari kabupaten Manggarai Barat yang merupakan klaster Gowa dan 1 orang dari Kabupaten Sikka. Namun, saya belum mendapatkan informasi yang dari Sikka masuk klaster mana," kata Ismail, Rabu (20/5).

Baca juga: Kabar Gembira, Tiga Pasien Positif Covid-19 di Bintuni Sembuh

Menurutnya, dengan penambahan tiga orang ini, maka jumlah pasien terkonfirmasi positif covid-19 di NTT menjadi 79 orang.

Rinciannya adalah Kabupaten Sikka 27 kasus, Kota Kupang 18 kasus, Manggarai Barat 14, Sumba Timur 7 kasus, Ende 6 kasus, Rote Ndao 2 kasus, TTS 2 kasus, Flores Timur, Nagekeo dan Manggarai 1 kasus.

"Kemarin ada 76 kasus," katanya.

Dengan bertambahnya pasien positif covid-19, Ismail meminta masyarakat untuk mematuhi aturan protokoler kesehatan dalam mencegah penyebaran wabah covid-19. (JL)

 



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Bude
Berita Lainnya