Headline

Mantan finalis Idola Cilik dan kreator konten juga memilih menikah di KUA.

Fokus

Ketegangan antara Thailand dan Kamboja meningkat drastis sejak insiden perbatasan

Satu Lagi PDP Meninggal di Kota Tasikmalaya

Kristiadi
20/4/2020 10:16
Satu Lagi PDP Meninggal di Kota Tasikmalaya
Foto ilustrasi covid-19(ANTARA)

SATU lagi pasien positif covid-19 di Kota Tasikmalaya meninggal di ruang isolasi sebuah rumah sakit swasta. Pasien berinisial AN, 55 warga Cilamajang, Kecamatan Kawalu, Kota Tasikmalaya meninggal Minggu (19/4) pukul 06.00 WIB.

Kepala Dinas Kesehatan Kota Tasikmalaya Uus Supangat mengatakan, pasien itu memiliki penyakit penyerta diabetes. Saat dilakukan rapid test covid-19, hasilnya positif.

"Tim gugus tugas percepatan penanganan covid-19 langsung melakukan proses sesuai protokol kesehatan terhadap jenazah tersebut. Pemakaman dilakukan di Kampung Cilamajang, Kecamatan Kawalu. Masyarakat setempat menyambut kedatangan pasien dan sekarang ini tidak ada lagi penolakan hingga jenazah dimakamkan di pemakaman keluarga," kata Uus, Senin (20/4). 

Uus menambahkan kasus penyebaran virus korona yang terjadi di Kota Tasikmalaya sekarang ini cukup tinggi. Terutama jumlah orang dalam pemantauan (ODP) terus meningkat. Hingga kini tercatat 1.032 ODP, sebangak 711 telah selesai dipantau, dan sisanya 321 orang masih dalam pemantauan. 

baca juga: Tercatat 4 Orang Positif Covid-19 di Kota Sorong

"Meningkatnya jumlah ODP disebabkan masih tingginya para pemudik yang berasal dari zona merah kembali ke Kota Tasikmalaya. Pemudik yang datang terjaring pemeriksaan dilakukan oleh tim gugus tugas percepatan penanganan di empat perbatasan wilayah. Mereka secara otomatis berstatus OTG dan ODP," paparnya. (OL-3)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya