Headline
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Kumpulan Berita DPR RI
DALAM beberapa kesempatan, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono menjanjikan akan segera membenahi daerah di hilir Sungai Citarum. "Setelah hulu dibenahi, pemerintah akan menuju ke Karawang," janjinya.
Target dia, pembenahan di wilayah hulu, seputar Kabupaten Bandung, bisa tuntas pada tahun ini. Setelah itu, Kementerian yang dipimpinnya akan bergerak membenahi Sungai Cibeet, di antaranya dengan membangun Waduk Cibeet, di Kabupaten Karawang.
Tekad pemerintah itu membuat Bupati Karawang Cellica Nurrachadiana bungah. "Pembangunan bendungan akan mampu menyelesaikan persoalan banjir yang terjadi di Karawang, akibat luapan Sungai Cibeet," ujarnya optimistis, kemarin.
Cellica mengaku sudah bertemu Gubernur Riwan Kamil terkait rencana pembangunan waduk. "Hanya saja, saya belum tahu teknisnya, termasuk lokasi pembangunan waduk."
Di Jawa Barat, Emil menyatakan Kementerian PU-Pera dan pihaknya menjalankan 9 program mitigasi bencana banjir. Salah satunya membangun Bendungan Cibeet yang dianggarkan senilai Rp800 miliar. Waduk ini akan menghindarkan Karawang dan Bekasi dari banjir besar. Seusai bertemu dengan gubernur dan 9 bupati serta wali kota yang wilayahnya berada di aliran Citarum, di Bandung, kemarin, Menteri Basuki kembali menegaskan target pemerintah membereskan penanganan banjir di aliran Sungai Citarum pada 2023. Pembangunan infrastruktur pun dikebut.
"Banjir di kawasan hulu sudah bisa dikendalikan dengan Terowongan Air Curug Jompong di Kabupaten Bandung. Setelah itu, pekerjaan sodetan Sungai Cisangkuy, anak sungai Citarum, yang akan tuntas April ini," jelasnya.
Sodetan tuntas maka penanganan kawasan hulu dinilai 100% beres. Banjir cekungan Bandung bisa dikendalikan tahun ini.
"Setelah itu Karawang dan Bekasi. Kami sudah memulainya dengan membangun waduk dan normalisasi sungai di hulu, di wilayah Bogor. Selanjutnya bendungan Cibeet dan kalau perlu membangun bendungan Cijuray," tandasnya.
Banjir Surabaya
Terkait banjir di Surabaya, Jawa Timur, Menteri Basuki memastikan penyebabnya bukan karena pintu air dan aliran sungai. "Semuanya dalam kondisi normal dan baik. Tidak ada hambatan laju air sedikitpun."
Dia mengaku sudah mengerahkan anak buah untuk meneliti penyebab banjir di wilayah yang dipimpin Tri Rismaharini. "Ketinggian air di sungai saat banjir dalam kategori biasa. Tidak ada situasi darurat dalam sungai," tegasnya.
Basuki menduga banjir di Surabaya itu terjadi karena drainase kota yang jelek.
Dari Pangkalpinang, Bangka Belitung, Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah Mikron Antariksa menyatakan untuk mengurangi banjir pihaknya membutuhkan pompa air dan peralatan pendukung lain.
"Pompa air untuk memindahkan air ke tempat yang lebih memungkinkan. Saat ini, kami juga butuh alat keruk apung untuk menangkat sedimen di sejumlah sungai," paparnya.
Dia menyayangkan saat ini peralatan yang dibutuhkan itu belum tersedia. "Beberapa instansi baru akan melakukan pengadaan peralatan."
Dari sejumlah wilayah, kemarin, dilaporkan, persiapan melakukann penanganan bencana banjir terus dilakukan. (BY/RF/SS/PO/RS/YH/YK/LD/OL/AS/UL/AD/N-2)
Banjir setinggi 30 hingga 100 sentimeter yang merendam ratusan rumah itu terjadi karena meluapnya Sungai Citarum akibat hujan lebat.
Repair Project telah dikenal dengan kiprahnya mengubah sampah plastik Sungai Citarum menjadi papan tahan lama yang kemudian menjadi bahan plakat, podium panggung, hingga furnitur.
CEMARAN senyawa merkuri ditemukan di Waduk Cirata, Jawa Barat. Kandungan merkuri ditemukan dari tubuh ikan yang diambil dari waduk Cirata.
Rusaknya ekosistem hulu DAS Citarum secara signifikan meningkatkan bencana banjir di daerah-daerah di sekitar wilayah Bandung, terutama di Bandung Selatan.
Sungai Citarum memiliki panjang 297 km dari sumbernya di Cisanti, Kabupaten Bandung, hingga Muara Gembong di Bekasi.
Berdasarkan hasil penelitian BRIN, saat ini hulu daerah aliran sungai (DAS) Citarum tercemar paracetamol dan amoxilin, BRIN mendeteksi adanya kontaminasi bahan aktif obat atau APIs.
Tim yang telah dibentuk sejak 11 November 2025 ini dijadwalkan bertugas hingga 13 Januari 2026
Asep menekankan bahwa pencapaian target PAD tidak bisa dilakukan oleh Bapenda sendirian.
Langkah strategis ini bertujuan meminimalkan konflik agraria serta mencegah eskalasi bencana lingkungan di wilayah Jawa Barat.
Dedi menyatakan bahwa inventarisasi dan penetapan batas sempadan oleh Kementerian PU akan menjadi "senjata" bagi pemerintah daerah untuk melakukan penegakan hukum secara tegas.
Faris menyatakan pesimisme terhadap upaya islah yang telah dilakukan.
Tepung kemasan bermerek membuat produk disukai pembeli dari berbagai wilayah
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved