Headline

Gibran duga alih fungsi lahan picu tanah longsor di Cisarua.

Relawan Reliji Sebar Tabloid dan Brosur Tangkal Hoaks terhadap 01

Cikwan Suwandi
06/4/2019 16:38
Relawan Reliji Sebar Tabloid dan Brosur Tangkal Hoaks terhadap 01
Relawan Reliji saat mendeklarasikan diri, September 2018(MI/Dede Susianti)

SEBANYAK 100 ribu tabloid dan brosur akan disebarkan Relawan Indonesia Jokowi (Reliji) di Karawang dan Purwakarta untuk menetralkan berita hoaks tentang Calon Presiden (Capres) nomor urut 01, Joko Widodo (Jokowi) dan Calon Wakil Presiden (Cawapres) Ma'ruf Amin.

"Sebanyak 9 juta warga Indonesia termakan isu hoaks tentang Pak Jokowi. Untuk itu kita mengeluarkan tabloid yang bisa mematahkan berita bohong itu," kata Ketua Umum Kornas Reliji Bursah Zarnubi kepada Media Indonesia saat memberikan pembekalan kampanye door to door kepada ratusan relawan Karawang-Purwakarta di Karawang, Sabtu (6/4).

Dengan tabloid bernama Tabayyun itu, Bursah mengatakan, didalamnya warga bisa mengatahui kebenaran tentang Jokowi dan Ma'ruf Amin.

Ia berharap masyarakat tidak akan termakan isu tentang kriminalisasi ulama yang tak pernah ada, fitnah basi kaitkan Jokowi dengan PKI dan isu tentang Ma'ruf Amin yang diganti Ahok.

"Jokowi ini orang baik, dia dekat dengan ulama. Sehingga saya minta relawan ini menjelaskan dan menyebarkan tabloid dan brosur langsung kepada warga-warga yang termakan isu hoaks. Dengan begitu saya yakin elektabilitas Jokowi akan semakin meningkat," katanya.

Sementara itu, untuk brosur yang dibuat berisi tentang keberhasilan Jokowi selama memimpin dalam waktu empat tahun terakhir. Disana dijelaskan berbagai keberhasilan Jokowi dalam pembangunan infrastruktur dan berbagai hal lainnya.

Baca juga : Jokowi Targetkan Raih 65% Lebih Suara di Sumut

"Jadi relawan tinggal baca lalu jelaskan dan bagikan brosurnya kepada warga. Ini bukti keberhasilan Pak Jokowi dan bukan hoaks," katanya.

Bagaimana kepentingan pembangunan Jokowi sangat pro terhadap peningkatan ekonomi masyarakat. "Jokowi selama ini berhasil mendekatkan dari Sabang hingga Merauke," kata dia.

Selama dua bulan ini, Reliji dikatakan Bursah, telah menyebarkan tabloid dan brosur sebanyak 4 juta eksemplar untuk dibagikan kepada masyarakat.

"Respon masyarakat yang terkena hoaks setelah membaca ini, mereka memahami jika Jokowi merupakan pemimpin yang luar biasa. Responnya sanga baik dan mereka paham selama ini terkena isu berita bohong," ucapnya.

Relawan Reliji, kata Bursah, ia wajibkan untuk datang ke rumah-rumah. Minimal satu relawan bisa mendatangi 50 rumah setiap harinya untuk memaparkan tentang Jokowi dan Ma'ruf Amin.

"Hoaks itu fitnah yang sangat kejam. Dimana hoaks merupakan musuh bersama," pungkasnya. (OL-8)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Ghani Nurcahyadi
Berita Lainnya