Headline

Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.

BPBD: 15 RT Tergenang Akibat Hujan Deras, Supermoon, dan Kenaikan Pintu Air

Mohamad Farhan Zhuhri
07/12/2025 10:24
BPBD: 15 RT Tergenang Akibat Hujan Deras, Supermoon, dan Kenaikan Pintu Air
Ilustrasi(ANTARA)

KEPALA Pusat Data dan Informasi BPBD DKI Jakarta Mohamad Yohan melaporkan kondisi genangan hingga Minggu (7/12) pukul 09.00 WIB. 

Ia menyebut hujan deras yang melanda Jakarta serta pasang maksimum air laut akibat fase Bulan Purnama dan Perigee (Supermoon) menjadi faktor utama munculnya genangan.

“Fenomena pasang maksimum yang bertepatan dengan hujan intens membuat Pintu Air Pasar Ikan naik ke level Bahaya/Siaga 1 serta Pos Depok dan Pos Pesanggrahan ," beber Yohan melalui keterangannya, Minggu (7/12). 

BPBD mencatat 15 RT terdampak di Jakarta Timur, dengan rincian sebagai berikut:

Jakarta Timur – 15 RT

Kelurahan Bidara Cina – 3 RT
Ketinggian air: 30–35 cm
Penyebab: curah hujan tinggi dan luapan Kali Ciliwung
Situasi: masih dalam penanganan

Kelurahan Kampung Melayu – 4 RT
Ketinggian air: 80 cm
Penyebab: curah hujan tinggi dan luapan Kali Ciliwung
Situasi: masih dalam penanganan

Kelurahan Cawang – 5 RT
Ketinggian air: 80 cm
Penyebab: curah hujan tinggi dan luapan Kali Ciliwung
Situasi: masih dalam penanganan

Kelurahan Cililitan – 3 RT
Ketinggian air: 50 cm
Penyebab: curah hujan tinggi dan luapan Kali Ciliwung
Situasi: masih dalam penanganan

Yohan memastikan seluruh unsur penanganan telah bergerak di lapangan. 

“Personel BPBD terus memonitor situasi dan berkoordinasi dengan Dinas SDA, Bina Marga, dan Gulkarmat untuk melakukan penyedotan genangan serta memastikan tali-tali air berfungsi dengan baik. Kami bekerja bersama lurah dan camat setempat untuk mempercepat surutnya genangan,” pungkasnya. (H-2)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Indrastuti
Berita Lainnya