Headline

Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini, Sabtu 15 November 2025: Hujan Ringan

Andhika Prasetyo
15/11/2025 07:50
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini, Sabtu 15 November 2025: Hujan Ringan
Ilustrasi(Antara)

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) merilis prakiraan cuaca untuk wilayah DKI Jakarta, pada periode Sabtu 15 November 2025. Sebagian besar ibu kota diprediksi dilanda hujan ringan.

Di Jakarta Barat, pagi hari diprediksi berawan tebal sebelum hujan ringan turun pada siang hari. Kondisi hujan diperkirakan masih berlanjut pada sore, dan kembali terjadi pada malam hari. Suhu rata-rata tercatat sekitar 26 derajat Celcius.

Wilayah Jakarta Pusat pun mengalami cuaca serupa. Setelah berawan tebal pada pagi hari, hujan ringan berpeluang turun mulai siang hari dan berlangsung hingga malam. Suhu udara di kawasan ini juga berada pada kisaran 26 derajat Celcius.

Di Jakarta Selatan, pagi hari diprakirakan berawan tebal, sebelum hujan turun pada siang hari. BMKG memperkirakan hujan dengan intensitas sedang terjadi pada sore hari, lalu kembali mereda menjadi hujan ringan pada malam hari. Suhu rata-rata hari ini sekitar 26 derajat Celcius.

Jakarta Timur akan mengalami awan tebal pada pagi hari, lalu hujan mulai siang hingga malam nanti, dengan suhu rata-rata stabil di angka 26 derajat Celcius.

Sementara itu, Jakarta Utara diperkirakan berawan tebal pada pagi hingga siang hari, kemudian hujan ringan berpotensi turun pada sore hingga malam hari. Suhu harian wilayah ini juga berada di kisaran 26 derajat Celcius.

Untuk Kepulauan Seribu, hujan ringan sempat terjadi pada pagi hari sebelum berubah menjadi berawan tebal sekitar pukul 10.00 WIB hingga siang. Hujan ringan kembali diprakirakan turun pada sore hingga malam nanti, dengan suhu rata-rata 27 derajat Celcius. (Ant/E-3)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Andhika
Berita Lainnya