Headline
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
Kumpulan Berita DPR RI
Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung Wibowo mengaku tidak memiliki ambisi untuk menjabat Gubernur DKI lebih dari satu periode.
Menurut pria yang akrab disapa Pram itu, masa jabatannya sebagai pemimpin Jakarta itu akan menjadi penutup dari perjalanan panjangnya di dunia birokrasi dan politik yang sudah ia lakoni selama seperempat abad.
“Target saya pengin jadi gubernur satu periode, tetapi saya memutuskan dan benar-benar satu periode dan berhenti,” kata Pramono di kawasan Jakarta Pusat, hari ini.
Bahkan, dia juga mengaku tidak pernah berkeinginan atau sekadar membayangkan untuk menjadi pemimpin ibu kota. Sebelumnya, dia justru berkeinginan untuk pensiun dan menikmati masa tua dengan bermain bersama cucu-cucunya, karena sudah lebih dari dua dekade ia berkarier di pemerintahan dan politik.
Dia pun merasa sudah selesai dengan dirinya sendiri.
Jauh sebelum menjabat Gubernur DKI, Pramono pernah menjadi anggota DPR, lalu menjabat Sekretaris Kabinet pada era Presiden Megawati Soekarnoputri dan Presiden Joko Widodo, baru kemudian dipercaya menjadi pemimpin Jakarta.
Secara tegas, dia mengatakan tidak memiliki niat untuk kembali mencalonkan diri dalam jabatan publik apa pun setelah masa jabatannya di Jakarta berakhir.
Dia juga mengaku tidak lagi memiliki beban politik atau target pribadi di masa depan. “Saya sudah menjadi pejabat terlalu lama banget, 25 tahun nggak pernah putus. Tambah lima tahun jadi gubernur, sudah 30 tahun. Sudahlah,” ungkap Pramono.
Kendati demikian, dia memastikan akan tetap bekerja dengan baik hingga masa jabatannya berakhir.
Dia menargetkan sejumlah persoalan, terutama persoalan dari sejumlah Gubernur DKI terdahulu dapat diselesaikan. “Saya sebagai gubernur ingin menyelesaikan persoalan-persoalan gubernur sebelumnya yang tidak selesai, termasuk Kampung Bayam, termasuk di mana-mana lah karena saya enggak punya beban,” jelas Pramono. (Ant/P-1)
GUBERNUR DKI Jakarta Pramono Anung memastikan fasilitas Refuse Derived Fuel (RDF) Rorotan akan segera beroperasi penuh setelah seluruh dukungan armada pengangkut sampah dipastikan siap.
Pramono mengatakan, hal itu masif dilakukan setelah Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprediksi angin kencang akan melanda Jakarta hingga tanggal 21 Desember 1015.
GUBERNUR DKI Jakarta Pramono Anung menyiagakan 564 Kampung TB yang tersebar secara merata di 267 kelurahan. Kampung tersebut signifikan untuk intens mencari pasien TBC
Pemprov DKI juga akan menambah ruang terbuka hijau (RTH) pada lahan milik pemerintah yang masih bisa dimanfaatkan, di tengah keterbatasan lahan di Jakarta.
TAMAN Margasatwa Ragunan mengumumkan akan beroperasi hingga malam hari pada Sabtu (11/10). Night at Ragunan Zoo itu rencananya akan dilakukan setiap akhir pekan pada Sabtu pukul 18.00-22.00
Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung mengatakan, curah hujan di wilayah Jakarta, akhir pekan lalu, sudah masuk dalam kategori ekstrem sehingga menyebabkan banjir
TIANG-tiang beton maupun besi bekas proyek Monorel Jakarta yang mangkrak masih berdiri sejak 21 Tahun silam. Tiang monorel tersebut berdiri kaki di sepanjang Jalan HR Rasuna Said.
Warga juga diharapkan untuk tetap memantau kanal informasi resmi dan menghindari berteduh di bawah pohon besar atau baliho saat hujan disertai angin kencang terjadi.
Puluhan tiang beton yang terlanjur berdiri akhirnya mangkrak selama belasan tahun, berubah menjadi besi tua.
Pemerintah Provinsi Pemerintah Provinsi DKI Jakarta memastikan memulai pembongkaran tiang monorel mangkrak di Jalan HR Rasuna Said, Jakarta Selatan, pada hari ini, Rabu (14/1).
Lebih lanjut Pramono merinci, jumlah anggaran Rp100 miliar bukan hanya dikeluarkan untuk pembongkaran tiang saja.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved