Headline
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Kumpulan Berita DPR RI
PENGAMAT perkotaan Nirwono Joga mengatakan, ada sejumlah langkah yang bisa dilakukan oleh Pemprov DKI guna mengurangi pencemaran air tanah maupun air permukaan.
Di Jakarta pencemaran air tanah maupun air permukaan terjadi karena warga kerap membuang limbah domestik langsung menuju saluran air yang ada. Hal ini, kata Nirwono harus segera dikurangi dengan gerakan pembangunan instalasi pengolahan air limbah (IPAL).
"Sosialisasi dan edukasi penghentian BAB di tempat terbuka/sembarangan dan gerakan pembangunan IPAL komunal di permukiman padat yang masih BAB di tempat terbuka untuk membebaskan kali/sungai dari pencemaran bakteri e-coli," kata Nirwono saat dihubungi Media Indonesia, Kamis (24/3).
Dinas Sumber Daya Air DKI juga harus melakukan revitalisasi kepada waduk, situ, embung, dan kali agar bebas limbah serta bebas sampah."Setelahnya, ruang terbuka biru tersebut dapat menjadi tempat rekreasi warga," ujarnya.
Baca juga: Vaksin Booster DKI di Bawah 50%, DPRD: Ayo Kebut, Biar Warga Bisa Mudik
Dengan demikian, masyarakat akan sama-sama ikut mengawasi apabila terjadi pencemaran lingkungan di lokasi tersebut.
Pemprov DKI pun dapat terbantu dan segera bergerak apabila nantinya terjadi pencemaran lingkungan dari air limbah yang berasal dari berbagai sumber termasuk limbah domestik warga.
Sebelumnya, Direktur Utama PAL Jaya Aris Supriyanto mengatakan, air tanah dan air permukaan di Jakarta telah tercemar bakteri e-coli.
Guna mengurangi pencemaran ini, pihaknya melakukan serangkaian program di antaranya melakukan revitalisasi tangki septik warga serta membangun IPAL. (Put/OL-09)
PENDEKATAN pengelolaan limbah berbasis Product Life Cycle (PLC) kini menjadi strategi kunci bagi perusahaan untuk memastikan keberlanjutan lingkungan.
Indonesia menjadi fokus Blue Generation untuk menghadirkan solusi inovatif yang mendorong partisipasi aktif dalam mengurangi limbah.
Sistem ini bekerja menggunakan panas ekstrem hingga 2.000°C berbasis teknologi plasma, sehingga limbah tidak menghasilkan dioksin dan furan yang berbahaya.
Di banyak kawasan perairan, benda-benda berbahan logam yang tenggelam justru malah menjadi rumah bagi ikan dan organisme laut lainnya.
MCCI memperkuat komitmen terhadap praktik industri yang berkelanjutan ramah lingkungan. Hal itu tercermin melalui penerapan sistem pengelolaan limbah terpadu.
Pemkab Tangerang menutup dan menyegel sebanyak 81 lokasi lapak limbah tanpa izin/ilegal yang ada di wilayah Sindang Jaya
KEMENTERIAN Kehutanan (Kemenhut) meraih Penghargaan Indeks Kualitas Kebijakan (IKK Awards) tahun 2025 dengan kualifikasi unggul dari Lembaga Administrasi Negara (LAN).
Dari hasil identifikasi di lapangan, ditemukan sisa bijih bauksit sebanyak 2.000.450 metrik ton yang tersisa akibat kebijakan pelarangan ekspor mineral mentah sejak tahun 2014.
PESAN keberlanjutan sumber daya alam termasuk pulau kecil bukan tiba tiba hadir ke dalam menu pembangunan kita.
POLRI membongkar gudang pengelolaan tambang timah ilegal yang dikendalikan oleh CV Galena Alam Raya Utama (GARU) di Bekasi yang rugikan negara Rp10 miliar
Rendahnya nilai ekonomi limbah botol plastik yang rendah lantaran pihaknya langsung menjual kepada pengepul tanpa proses pengolahan lebih lanjut.
Program kemaslahatan juga mengalami kenaikan pada 2025 menjadi Rp240,40 M, biaya pengeluaran operasional sedikit mengalami kenaikan sebesar 2,6% menjadi Rp488,27 M.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved